x

Masih di Pelatnas PBSI Tahun 2022, Greysia Polii: Bukan Kepentingan Pribadi Semata

Jumat, 21 Januari 2022 07:45 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Indra Citra Sena
Pebulutangkis ganda putri andalan Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis ganda putri Indonesia, Greysia Polii, berjanji akan memberi penjelasan tersendiri soal alasan dirinya masih bertahan di Pelatnas PBSI di 2022.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Greysia Polii dalam postingan di media sosial Twitter yang diunggah pada Kamis (20/1/22).

"Temans, nanti akan ada saatnya aku jelaskan kenapa aku masih di pelatnas tahun 2022 ini. Ada beberapa alasan yang bukan untuk kepentingan pribadiku semata," tulis Greysia. 

"Kalau cuma mikirin kepentingan pribadi mah, sudah bukan di sini tempatnya teman-teman," sambung peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Greysia Polii memang belum bisa memberikan penjelasan soal alasan dirinya masih bertahan di Pelatnas PBSI di tahun 2022.

Akan tetapi Greysia menuturkan bahwa ada beberapa alasan yang menyertainya. Dari semua alasan tersebut, tidak ada satu pun yang merupakan kepentingan pribadi.

Baca Juga
Baca Juga

Pasalnya, jika ditilik dari keinginan pribadi, Greysia Polii mengaku sudah tak ingin bertahan di Pelatnas. Setelah menikah dengan Felix Djimin pada 2020, tentunya Greysia ingin fikus menjalani kehidupan berumah tangga, tapi keinginan itu masih belum bisa terwujud.

Sementara itu, pihak PBSI sendiri belum mengumumkan soal promosi dan degradasi di Pelatnas Cipayung. Rencananya pengumuman tersebut akan disampaikan kepada publik pada akhir Januari nanti.


1. Rumor Pensiun

Greysia Polii/Apriyani Rahayu

Sebelumnya sempat beredar kabar bahwa Greysia Polii akan gantung raket pada 2021. Itulah tahun yang menakjubkan bagi Greysia. Pasalnya ia berhasil menyabet medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Pencapaian gemilang itu diraih Greysia bersama partnernya di ganda putri, Apriyani Rahayu. Setelah melihat cuitan Greysia Polii, banyak netizen berspekulasi bahwa PBSI belum menemukan pengganti yang pas untuk berpartner dengan Apriyani.

"Jadi gini... pbsi belom nemu formasi buat jadi tumpuan di sektor WD, khususnya partner Apri, makanya ka ge ditahan dari pensiun. Ini alesan gw, bukan alesan ka ge," tulis seorang netizen.

"Kalau ini menurutku malah kasihan grey sama apri juga. Harusnya apri segera dapat new partner, mumpung OG 2024 masih jauh. Jadi nanti lebih lama berpasangan. Dan grey harusnya sudah menikmati masa pensiun," timpal netizen lainnya.

PBSIOlimpiadeGreysia PoliiPelatnasOlimpiade 2020BulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini