Hasil Malaysia Open 2022: Menang Mudah, Apriyani/Fadia Melaju ke 16 Besar
INDOSPORT.COM – Berikut ini hasil pertandingan 32 besar Malaysia Open 2022 antara Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Stine Kuespert/Emma Moszczynski.
Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa (28/06/22), ganda putri andalan Indonesia Apriyani/Siti Fadia akan menghadapi pasangan dari Jerman, Stine Kuespert/Emma Moszczynski.
Apriyani/Siti Fadia berhasil memenangkan babak pertama Malaysia Open 2022 dengan mengalahkan Kuespert/Moszczynski dengan skor 22-20, 21-9 dalam tempo 31 menit
Mengawali set pertama, Apriyani/Siti Fadia langsung tampil begitu meyakinkan. Empat angka beruntun berhasil diraih dengan cepat membuat mereka unggul 5-1 atas Kuespert/Moszczynski.
Kuespert/Moszczynski berusaha mengejar ketinggalan higga 6-5 saat pertahanan Apriyani/Siti Fadia sedikit mengendor.
Namun Apriyani/Siti Fadia kembali ke fokus permainan untuk kembali memperbar jarak poin menjadi 9-6, sebelum mengamankan interval dengan cepat 11-6.
Usai turun minum, Apriyani/Siti Fadia masih mampu jaga keunggulan. Kuespert/Moszczynski sempat memberikan perlawanan namun Apri/Fadia tetap unggul 16-10.
Sayang sekali, Apri/Siti Fadia kehilangan momen mencuri poin. Kuespert/Moszczynski memanfaatkan kesempatan ini untuk bermain agresif demi meraih lima angka beruntun.
Apriyani/Siti Fadia berhasil mencegah Kuespert/Moszczynski menamakan kedudukan di antara 16-15.
Kuespert/Moszczynski yang kembali on fire pun kembali mengejar untuk menyamakan kedudukan 17-17 sebelum kejar-kejaran skor terjadi dengan ketat.
1. Apriyani/Siti Fadia Atasi Perlawanan Wakil Jerman
Setelah melewati deuce 20-20, Apriyani/Siti Fadia akhirnya mampu mencapai dua matchpoint untuk memenangkan set pertama dengan skor 22-20.
Pada gim kedua, Apriyani/Siti Fadia sempat kesulitan keluar dari tekanan Kuespert/Moszczynski. Skot ketat pun berlangsung hingga 3-3 sebelum Apriyani/Siti Fadia akhirnya memperlebar jarak.
Apriyani/Siti Fadia kembali tampil agresif dan membuat Kuespert/Moszczynski tak berkutik di titik 6-5. Pasangan peraih emas SEA Games 2022 itu juga mampu mencapai interval dalam waktu singkat dengan skor 11-6.
Usai turun minum, permainan Apriyani/Siti Fadia semakin tak terbendung. Mereka meraih deretan poin beruntun untuk memperlebar jarak menjadi 15-7.
Jelang matchpoint, Apriyani/Siti Fadia sempat mendapatkan perlawanan dari Kuespert/Moszczynski yang belum menunjukkan tanda-tanda menyerah.
Tak butuh banyak waktu, Apriyani/Siti Fadia pun kemudian memenangkan pertandingan gim kedua dengan skr 21-19 dan sekaligus memastikan melaju ke babak 16 besar.
Selanjutnya, mereka akan bertemu dengan andalan dari Jepang, Namu Matsuyama/Chiharu Sida untuk memperebutkan tiket ke perempat final Malaysia Open 2022.
2. Rekap Malaysia Open 2022 Hari Ini
Berikut ini rekap hasil pertandingan babak 32 besar Malaysia Open 2022 hari ini:
Lapangan 1
XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia)
MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Goh V Shem/Low Juan Shen (Malaysia)
Lapangan 2
WS: Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi (Jepang): 21-14, 21-14
XD: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Chang Tak Ching/Ng Wing Yung (Hong Kong): 23-21 8-21 21-18
WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Stine Kuespert/Emma Moszczynski (Jerman): 22-20, 21-9
MS: Anthony Sinisuka Ginting vs Sai Praneeth B. (India)
MS: Tommy Sugiarto vs Kenta Nishimoto (Jepang)
Lapangan 4
WS: Putri Kusuma Wardani vs Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark)
MS: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Sitthikom Thammasin (Thailand)
WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Francesca Corbett/Allison Lee (Amerika Serikat)