x

'Dikerjai' Wasit di Malaysia Open 2022 Ahsan/Hendra Sampai Lontarkan Protes Keras

Rabu, 29 Juni 2022 19:53 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
Ganda Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Master 2022 usai mengalahkan pasangan Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede 21-12 dan 21-19 di Istora Senayan, Selasa (07/06/22).

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda campuran Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan, tertangkap kamera melakukan protes ke wasit saat laga Malaysia Open 2022.

Seperti diketahui, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan baru saja melangsungkan laga 32 besar Malaysia Open 2022.

Baca Juga

Duet yang akrab disebut The Daddies ini mampu mengalahkan duet China, Xiang Yu Ren/Tan Qiang dengan tiga set. 17-21, 21-15, dan 21-14.

Akan tetapi, pertandingan Malaysia Open 2022 kali ini dibarengi dengan beberapa protes keras yang dilayangkan oleh pemain bulutangkis senior Indonesia, Hendra Setiawan kepada wasit.

Insiden protes ini terjadi manakala Hendra Setiawan justru dianggap menyentuh bola ketika sama sekali tak menyentuh bola .

Baca Juga

Protes ini terjadi saat laga Ahsan/Hendra berada dalam kedudukan 9-11 atas Ren/Tan. Dalam video yang diberikan oleh akun Twitter @bodyguardatlet.

“Adik Ahsan membantu kokoh-nya komplain, tapi tetep aja score-nya buat lawan,” tulis akun @bodyguardatlet.

“Gapapa wess, bismillah aja menang yaa The Daddies,” imbuhnya.

Baca Juga

Tak hanya itu, Mohammad Ahsan dan Herry IP juga turut melakukan hal yang sama kepada umpire yang nampaknya tidak adil dalam mengambil keputusan.

Saat itu nampaknya 11 poin yang diperoleh Ren/Tan seharusnya out. Namun mereka memberikan protes ke wasit bahwa Shuttlecock mengenai badan Hendra Setiawan padahal pasangan Mohammad Ahsan itu sudah menghindar.


1. Kemarahan Ahsan/Hendra Tersebar di Media Sosial Twitter

Ganda Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Master 2022 usai mengalahkan pasangan Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede 21-12 dan 21-19 di Istora Senayan, Selasa (07/06/22).

Selain akun Twitter tersebut, video protes Ahsan/Hendra juga tercantum di akun @ftosportofficial.

“Kayaknya jelas banget kalau shuttle-nya gak nyentuh Kohend sama sekali dan bolanya out,” tulis akun tersebut dalam keterangan.

Baca Juga

“Baru kali ini lihat Kohend protes, biasanya kalem-kalem wae wkwkw. Mungkin juga karena sudah 2 kali kayak gitu,” imbuh mereka.

Selepas protes tersebut, laga kemudian berubah peruntungan untuk The Daddies yang mampu unggul dengan meraih lima poin beruntun.

Ahsan/Hendra mampu mengubah kedudukan dari mulanya tertinggal 9-11 dan berubah menjado 14-11 atas Ren/Tan.

Baca Juga

Bahkan, Ahsan/Hendra kemudian mampu tampil cukup digdaya dalam pertandingan kali ini dengan unggul 18-13 jelang gim kedua usai.

Gim kedua kemudian mampu dikunci oleh Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan atas Xiang Yu Ren/Tan Qiang

Kejar-kejaran poin kembali terjadi, di mana keduanya sama-sama unggul dengan skor 5-5 di menit awal gim ketiga.

Baca Juga

 The Daddies nampak lebih onfire dan unggul 8-5. Memanfaatkan kesalahan lawan serta defense apik membuat makin unggul 9-7.

Interval ketiga akhirnya diamankan oleh Ahsan/Hendra dengan skor 11-8 atas Ren/Tan.


2. Ahsan/Hendra Menangi Laga Malaysia Open 2022

Ganda Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Master 2022 usai mengalahkan pasangan Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede 21-12 dan 21-19 di Istora Senayan, Selasa (07/06/22).

Perlahan namun mematikan, Ahsan/Hendra semakin menjauh 16-11, dan terus membentuk tembok pertahannya yang sulit ditembus oleh Ren/Tan.

Permainan ganas dari Ahsan/Hendra pun menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-14.

Akhirnya The Daddies berhasil memenangkan pertandingan lewat rubber games dengan skor 17-21, 21-15 dan 21-14.

Nantinya, Ahsan/Hendra bakal melawan pemenang antara Hee Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) vs Boon Xin Yuan/Wong Tien Ci (Malaysia) di babak 16 besar Malaysia Open 2022

Baca Selengkapnya: Malaysia Open 2022: Dirugikan, Momen Langka saat Hendra Setiawan Protes Keras Keputusan Wasit

Mohammad Ahsan/Hendra SetiawanBulutangkisMalaysia Open 2022

Berita Terkini