x

Pastikan Mundur dari Malaysia Masters 2022, Viktor Axelsen: Badan Saya ‘Remuk’

Senin, 4 Juli 2022 18:02 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

INDOSPORT.COM - Setelah menjuarai Malaysia Open 2022, pebulutangkis top Viktor Axelsen dikabarkan mundur dari Malaysia Masters 2022 yang akan digelar pada 5-10 Juli mendatang.

Tunggal putra andalan Denmark, Viktor Axelsen, dipastikan mundur dari turnamen Malaysia Masters 2022 yang akan berlangsung pada minggu ini.

Baca Juga

Mundurnya Axelsen diketahui publik saat ia membagikan sebuah postingan di akun Twitter pribadinya, Senin (4/7/22). Dia membutuhkan istirahat untuk beberapa hari ke depan.

Dia mengatakan tubuh dan kepalanya terasa 'remuk'. Ia mengatakan membutuhkan istirahat untuk menyegarkan diri sebelum melanjutkan turnamen-turnamen berikutnya.

Baca Juga

Viktor Axelsen sebelumnya kembali memperpanjang catatan positifnya dengan menjuarai Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur. Dia mengalahkan Kento Momota dengan dua set langsung, 21-4 dan 21-7.

Kemenangan Axelsen pada final Malaysia Open 2022 tersebut turut memancing komentar dari sang lawan, Kento Momota.

Baca Juga

Sang pebulu tangkis asal negeri Sakura tersebut bahkan sampai mengakatan Viktor Axelsen yang dihadapinya kini sangatlah mengerikan.

“Dia telah membaik, kecepatan dan kualitas tembakannya meningkat di setiap level,” ujar Kento Momota.


1. Berkah Bagi Wakil Indonesia

Tunggal Indonesia, Chico Aura ditaklukkan tunggal Singapura Loh akean Yew dengan skor 14-21 dan 14-21 pada babak 16 besar Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Kamis (09/06/22).

Mundurnya sang pebulu tangkis asal Denmark tersebut diharapkan mampu memberikan berkah bagi pemain Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo.

Hanya berselang sehari setelah berakhirnya Malaysia Open 2022, para pebulutangksi memang sudah ditunggu turnamen Malaysia Masters 2022.

Baca Juga

Turnamen dengan level BWF Super 500 in dihelat mulai 5-10 Juli 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Tidak seperti gelaran Malaysia Open yang penuh dengan sejumlah pemain top dunia, Malaysia Masters kali ini akan jauh dari persaingan panas.

Pasalnya, sejumlah pebulu tangkis tungga putra dunia memutuskan untuk mundur dari ajang ini karena cedera dan faktor lain seperti kelelahan fisik.

Baca Juga

Pemain yang dikabarkan mundur dari Malaysia Masters 2022, yakni Viktor Axelsen, Le Zii Jia, Anders Antonsen, Shesar Hiren Rhustavito, Rasmus Gemke, dan Sitthikom Thammasin.

Mundurnya sejumlah pebulu tangkis top dunia itu dikonfirmasi oleh Kasubid Hubungan Internasional, Bambang Roedyanto, melalui cuitan di akun Twitter, Senin (4/7/22).

“Malaysia Masters: yang withdraw: VA (Viktor Axelsen), LZJ (Lee Zii Jia), Anders Antonsen, Shesar Hiren Rhustavito, (Rasmus) Gemke, dan Sitthikom (Thammasin),” tulis Bambang.

Baca Juga

Mundurnya wakil tuan rumah Lee Zii Jia tentunya menjadi kejutan tersendiri. Sebab, dirinya digadang-gadang akan meraih gelar di kandangnya sendiri.

Lee Zii Jia sendiri sebelumnya sudah menyatakan mundur dari ajang Singapore Open dan Commonwealth Games, dan di baru akan tampil di ajang Kejuaraan Dunia di Tokyo bulan depan.


2. Wakil Indonesia di Malaysia Masters 2022

Ganda Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Master 2022 usai mengalahkan pasangan Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede 21-12 dan 21-19 di Istora Senayan, Selasa (07/06/22).

PBSI sendiri sudah merilis 19 nama pemain yang akan turun di Malaysia Masters 2022. Dengan Chico menembus babak utama, maka hanya akan ada enam pemain yang berjuang dari kualifikasi.

Mereka adalah  Fitriani, Putri Kusuma Wardani, Ruselli Hartawan, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Melani Mamahit/Tryola Nadia, dan Zachariah Josianho Sumanti/Hediana Julimarbela.

Baca Selengkapnya

Viktor AxelsenBulutangkisBerita BulutangkisMalaysia Masters 2022

Berita Terkini