Malaysia Masters: Coach Aryono Nganggur, Admin BWF Bakal Jadi Pendamping di All Indonesian Final
INDOSPORT.COM – Admin BWF mengungkapkan bahwa ia bisa menjadi pelatih di laga bertajuk All Indonesian Final antara Ahsan/Hendra vs Fajar/Rian di Malaysia Masters 2022.
Sebagaimana diketahui ajang Malaysia Masters 2022 sudah mencapai final yang berlangsung di Axiata Arena, Minggu (10/7/22).
Indonesia sendiri berhasil mengirimkan empat wakilnya yakni Chico Aura Dwi Wardoyo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Terdapat dua wakil Tanah Air di babak pamungkas maka Indonesia sudah pasti meraih satu gelar juara yang akan dipersembahkan.
Pasalnya bakal terjadi duel bertajuk All Indonesian Final antara Ahsan/Hendra vs Fajar/Rian.
Pertandingan All Indonesian Final sendiri akan digelar sebagai laga penutup di Malaysia Masters 2022 yang berlangsung pada sore WIB nanti.
Nantinya, saat tampil Ahsan/Hendra vs Fajar/Rian tidak akan ditemani oleh pelatih mereka yakni Aryono Miranat.
Pasalnya, Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian merupakan anak asuhnya di pelatnas PBSI. Maka pelatih yang akrab disapa Coach Ar bakal menganggur dan hanya akan menyaksikan anak asuhnya lewat bangku penonton.
Mengetahui dua wakil Indonesia tak akan didampingi oleh sang pelatih pun membuat admin BWF berceloteh bahwa ia akan menjadi pelatih.
Melalui akun Twitter pribadinya, admin BWF mengatakan bahwa dirinya siap menjadi pelatih bagi Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian di All Indonesian Final di Malaysia Masters 2022 nanti.
1. Admin BWF Bisa Jadi Pelatih di All Indonesian Final
Hal itu diketahui dari akun Twitter pribadi @zongyenyen selaku produser media sosial BWF.
Dalam cuitannya, Admin BWF tersebut berkelakar bahwa ia akan menjadi satu-satunya pelatih di pertandingan All Indonesian Final.
“Oke~ besok (hari ini) saya jadi pelatih satu-satunya untuk all-Indonesian-MD-finals,” tulis admin BWF.
Sontak unggahan tersebut pun langsung menarik atensi para Badminton Lovers (BL) yang ikut melontarkan candaan.
“Ganti-gantian, gim 1 interval coach the daddies, gim 2 interval coach FajRi ,adil kan” @se******
“Setujuh sih kalo mimin jadi coach haha” @in*****
“Yess min, kesempatan yang bagus! Mumpung coach aryono ngopii” @el******
“Coah Yenyen Dragon” @au*****
“Coah dua naga (Coach Aryono dan Herry IP) sibuk minum kopi min, gantikan mereka ya” @ed****
“Tolong pastiin jangan sampe ada pertengkaran di geng laundry dan perang dingin di asrama ya min Yen” @ke*****
2. Chico Aura Jadi Juara Tunggal Putra Malaysia Masters 2022
Berikut ini hasil pertandingan final Malaysia Masters 2022 antara ganda putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo melawan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus, Minggu (10/07/22).
Bertanding di Axiata Arena, Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil mengalahkan Ng Ka Long Angus dengan perainan straigt gim dengan skor 22-20, 21-15 dalam tempo 44 menit.
Sempat lakukan dua kesalahan di menit awal, Chico Aura Dwi Wardoyo akhirnya menemukan kembali performanya untuk menyamakan kedudukan 3-3 dengan Ka Long Angus.
Baca selengkapnya: Hasil Malaysia Masters 2022: Bungkam Jagoan Hong Kong, Chico Aura Dwi Wardoyo Raih Gelar Juara