Comeback dari Cedera, Tunggal Putri Nomor 1 Malaysia Langsung Banting Tulang di Kejuaraan Dunia
INDOSPORT.COM – Cedera hampir satu tahun hingga jadi jadi pebisnis, tunggal Malaysia, Soniia Cheah Su Ya, siap comeback dan banting tulang di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Sekadar informasi, Soniia Cheah menjadi salah satu tungal putri yang cukup rajin terpapar cedera. Pada 2013 lalu, dia pernah mengalami cedera Achilles.
Cedera itu membuat Soniia Cheah harus menepi cukup lama, kurang lebih selama 3 tahun. Meski demikian, Soniia Cheah bisa bangkit pada 2016.
Soniia Cheah pun bisa membuktikan diri bahwa dia tetap menjadi tunggal putri nomor satu Malaysia, yang membuatnya sukses tampil di Olimpiade Tokyo 2020 pada Juli-Agustus 2021 lalu.
Sayangnya cedera kembali menghampiri pebulutangkis Malaysia berusia 28 tahun tersebut saat menghadapi Ratchanok Intanon. Cedera kembali membuatnya menepi dari lapangan lagi.
Sempat banting setir menjadi pebinis kuliner yang sukses di Malaysia, akhirnya 9 bulan kemudian Soniia Cheah mengumumkan diri akan segera comeback.
Tak main-main comebacknya Soniia Cheah, langsung membuatnya ‘banting tulang’ mewakili Malaysia di major event Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Event Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 akan berlangsung pada 22-28 Agustus mendatang di Tokyo Metropolitan Stadium.
Pengumuman comebacknya Soniia Cheah ke turnamen megah tersebut, sebagaimana dilansir dari instagram pribadinya pada Selasa (26/07/22).
“Setelah keluar dari serangkaian hal dan tanpa latihan selama 9 bulan, saya memutuskan untuk mencobanya kembali di Kejuaraan Dunia Bulutangkis mendatang,” tulis Soniia Cheah.
1. Comeback Soniia Cheah yang Dinantikan Fans
Dilansir dari instagram @soniac.suya_official, Soniia Cheah kerja keras dalam latihan dengan tampil cantik mengenakan jersey merah biru dan sneakers kuning.
Serangkaian latihan bulutangkis di jalaninya dengan semangat meskipun melelahkan, hingga membuatnya bersandar ke kursi istirahat dengan nafas tersengal.
Tampak jelas bahwa Soniia Cheah begitu antusias menyambut laga comebacknya di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 mendatang.
Jadi banyak penggemar bulutangkis, terutama dari Malaysia, yang teramat menantikan comeback Soniia Cheah, yang masih menjadi tunggal utama di Negeri Jiran.
“Tetap percaya. Tetap bekerja keras. Fans sejati semua mendukungmu,” komenatr @leeha******
“Wah Soniia sekarang dah level Shi Yuqi, comeback langsung Kejuaraan Dunia,” komentar @jupi******
“Yeayyyy saatnya untuk bersinar kembali,” komentar @leez*****
“Gambateh Soniia Cheah, tidak sabar mendukung Anda lagi,” komentar @mary*****
Sebagai catatan, Kejuaraan Dunia Bulutangkis mengadopsi sistem undangan pemain. Jika pemain dan federasi yang diundang setuju, maka mereka memenuhi syarat untuk berpartisipasi.
Jadi meskipun Soniia Cheah mengalami masa rehat cukup panjang, namun karena status rankingnya masih menjadi tunggal putri utama di Malaysia, dia berhak untuk tampil di ajang ini.
2. Skuat Jepang Latihan Ekstrem
Sama halnya dengan Soniia Cheah yang latihan keras dan banting tulang dalam comebacknya jelang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, tuan rumah Jepang pun melakukan persiapan ekstrem.
Dilansir dari media Aiyuke, tim nasional bulutangkis Jepang sejak 23 Juli 2022 lalu, telah mengadakan kamp pelatihan khusus Kejuaraan Dunia 2022 di Prefektur Kumamoto.
Latihan di pantai mengawali sesi kamp yang dipenuhi kerja keras. Disebutkan bahwa Kento Momota hingga Chiharu Shida melakukan latihan fisik lebih sekitar 2 jam di bawah terik matahari.
Latihan gerak kaki yang paling membutuhkan waktu, sehingga para pemain terlihat bercucuran keringat menerjang panas matahari.
Baca selengkapnya: Indonesia Harus Waspada! Jepang Latihan Ekstrem Demi Bidik Emas Kejuaraan Dunia BWF 2022