x

Ratu Bulutangkis Malaysia Kepergok Jadi Pelatih Ganda Putra, Resmi Pensiun?

Jumat, 7 Oktober 2022 06:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pebulutangkis Ganda Campuran Malaysia, Chan Peng Soon dan Goh Liu Ying.

INDOSPORT.COM – Ratu bulutangkis Malaysia yakni Goh Liu Ying mendadak menjadi pelatih untuk ganda putra Negeri Jiran di Vietnam Open.

Sebagaimana diketahui Goh Liu Ying merupakan pemain spesialis ganda campuran Malaysia, dan dipasangkan dengan Chan Peng Soon.

Baca Juga

Namun pada Desember 2021 kemarin, pasangan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying memutuskan untuk bercerai, di mana Peng Soon memilih kembali bergabung dengan Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) untuk membantu para pemain muda.

Sementara itu, Goh Liu Ying beberapa kali gonta-ganti pasangan. Atlet yang juga dijuluki sebagai Ratu Bulutangkis Malaysia, mengumumkan pasangan barunya yakni Ong Yew Sin, yang juga bermain di ganda putra bersama Teo Ee Yi.

Namun kemitraan antara Goh Liu Ying dan Ong Yew Sin tak bertahan lama. Pasalnya, ratu bulutangkis Malaysia itu memutuskan untuk bercerai dengan Yew Sin usai menjalani tiga turnamen.

Baca Juga

Usai berpisah dengan Chan Peng Soon dan Ong Yew Sin, Goh Liu Ying kembali menggandeng pasangan baru yakni Soong Joo Ven, yang juga turun di nomor tunggal putra.

Akan tetapi, terbaru ratu bulutangkis Malaysia itu kini kembali berganti pasangan yakni bertandem dengan Low Juan Shen dalam turnamen yang berlangsung 27 September-2 Oktober 2022 tersebut di Ho Chi Minh City.

Namun pasangan Low Juan Shen/Goh Liu Ying selaku unggulan keenam hanya mampu mencapai babak perempat final di Vietnam Open 2022.

Baca Juga

Sebab, Low Juan Shen/Goh Liu Ying kalah dari pasangan Indonesia Zachriah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (2) dengan skor 18-21 dan 9-21.

Meski gagal di saat turun di nomor ganda campuran, ada hal menarik lainnya. Yakni Goh Liu Ying merangkap sebagai pelatih ganda putra di Vietnam Open 2022.


1. Goh Liu Ying Jadi Pelatih Ganda Putra

Goh Liu Ying saat menikmati liburan di salah satu tempat.

Hal ini diketahui dari unggahan terbaru Goh Liu Ying di akun Instagram pribadinya, di mana ia memposting sejumlah foto saat dirinya tengah menjadi pelatih “Edisi jadi pelatih” tulisnya.

Dalam unggahan tersebut, nampak Goh Liu Ying memberikan arahan untuk dua pasangan ganda putra Malaysia.

Baca Juga

Yakni memberikan arahan untuk pasangan ganda putra Malaysia, Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Low Juan Shen, yang juga sempat bermain dengannya di ganda campuran.

Sayangnya, pasangan Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Low Juan Shen hanya mampu berjuang sampai perempat final karena kalah 10-21, 21-19 dan 19-21 dari unggulan kedua asal China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Goh Liu Ying juga menjadi pelatih dadakan dan terlihat memberikan arahan untuk ganda putra Malaysia lainnya, Goh V Shem/Lim Khim Wah yang juga hanya mencapai babak perempat final.

Pasalnya, Goh V Shem/Lim Khim Wah kalah di perang saudara atas Junaidi Arif/Muhammad Haikal (3) dengan skor 17-21, 21-19 dan 14-21.

Baca Juga

Unggahan Goh Liu Ying saat menjadi pelatih dadakan untuk ganda putra Malaysia di Vietnam Open 2022 menuai beragam komentar dari netizen. Salah satunya ialah mempertanyakan apakah dirinya resmi pensiun sebagai pemain profesional.

“Sudah tak jadi pemain kah?” @ta*****

“Apakah kamu sudah pensiun?” @hi****

“Main sekaligus melatih” @as*****

“Wow sekarang anda menjadi pelatih” @ho****

“Coach cantik” @dw****

“Cantik bangettttt” @no*****

Sementara itu, Indonesia sendiri berhasil menjadi juara umum di ajang Vietnam Open 2022. Berikut rekap hasil babak final ajang BWF Super 100 tersebut:


2. Rekap Hasil Vietnam Open 2022

Pasangan ganda capuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja di turnamen Kapal Api Indonesia International Series 2022. Foto: PBSI

Berikut rekap final Vietnam Open 2022, Minggu (02/10/22), di mana Indonesia sukses meraup dua gelar runner up dan satu gelar juara dari sektor ganda.

Turnamen bulutangkis atau badminton Super 100 Vietnam Open 2022 sudah memasuki babak final, di mana Indonesia sukses mengirimkan tiga wakilnya di final.

Tiga wakil  Indonesia di Vietnam Open 2022 adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Baca selengkapnya: Rekap Final Vietnam Open 2022: Dejan/Gloria Raih Hattrick, Indonesia dan China Juara Umum

Vietnam OpenChan Peng Soon/Goh Liu YingGoh Liu YingBerita BulutangkisGoh V Shem/Tan Wee KiongOng Yew Sin/Goh Liu YingLow Juan Shen

Berita Terkini