x

French Open 2022: Susah Payah Tekuk Gregoria, Tunggal Putri Cantik ini Langsung Ketiban Sial

Jumat, 28 Oktober 2022 07:51 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
Sebuah kabar tak sedap dari pebulutangkis Amerika Serikat, Beiwen Zhang, yang terpaksa mundur dari French Open 2022 usai mengalahkan Gregoria Mariska. Ada apa?

INDOSPORT.COM – Sebuah kabar tak sedap dari pebulutangkis Amerika Serikat, Beiwen Zhang, yang terpaksa mundur dari French Open 2022 usai mengalahkan Gregoria Mariska. Ada apa?

Selasa (25/10/22), bertanding di Stade Pierre de Coubertin, Beiwen Zhang memang baru saja susah payah mengalahkan pebulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska dengan skor 13-21 21-18, 21-18.

Baca Juga

Sepanjang pertandingan, Beiwen Zhang sebenarnya begitu tertekan dengan agresifnya permainan Gregoria Mariska sepanjang game pertama.

Hanya saja dominasi Gregoria Mariska tak bisa konsisten di game kedua dan ketiga, hingga memberikan peluang bagi Beiwen Zhang untuk mencuri kemenangan.

Hasil itu pun mengantarkan pebulutangkis Amerika Serikat keturunan China itu melaju ke babak 16 besar French Open 2022.

Baca Juga

Dia dijadwalkan menantang bintang badminton Spanyol, Carolina Marin pada Kamis (27/10/22). Hanay saja, kabar mengejutkan karena Beiwen Zhang memutuskan mundur atau walkover.

Merunut statusnya di instagram, pebulutangkis cantik yang saat menempati ranking 22 dunia ini sedang mengalami cedera serius di paha kanannya.

Sebelumnya di turnamen Denmark Open 2022 yang berlangsung pekan lalu, Beiwen Zhang juga memutuskan mundur di babak pertama.

Baca Juga

“Meskipun saya sangat menantikan untuk bermain di turnamen Eropa ini, saya sangat sedih karena saya harus mundur karena cedera serius di paha kanan saya,” tulis Beiwen Zhang.

“Mengecewakan bahwa setelah saya berusaha keras untuk pulih dari cedera Achilles saya, saya berurusan dengan cedera lain,” sambungnya.


1. Miliki Riwayat Cedera Achilles

Sebelum cedera paha kanan yang memaparnya di French Open 2022, Beiwen Zhang memang pernah mengalami cedera achilles pada Kamis (29/07/21).

Sebelum cedera paha kanan yang memaparnya di French Open 2022, Beiwen Zhang memang pernah mengalami cedera achilles pada Kamis (29/07/21).

Tepatnya saat dia bertanding melawan melawan He Bingjiao di babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020.Kejadian itu membuat Beiwen Zhang menepi hampir tujuh bulan.

Baca Juga

Rival Gregoria Mariska itu baru comeback di turnamen bulutangkis tertua dunia, All England, edisi 2022 pada 16-20 lalu. Saat itu dia langsung kandas dari Kirsty Gilmour.

Untuk itulah, ketika cedera lain datang menghampiri Beiwen Zhang, dia dilanda kekecewaan karna harus beristirahat kembali pasca mundur dari French Open 202.

Menurutnya, dia butuh waktu istirahat selama 2-3 minggu, dan berharap bisa kembali segera untuk bertanding bulutangkis.

Baca Juga

“Saya kira ini hanya cara tubuh saya untuk memberi tahu saya bahwa sudah waktunya untuk istirahat (2-3 minggu). Tapi saya tidak asing dengan kembali dari cedera.”

“Jadi saya akan beristirahat dengan baik dan kembali lebih kuat,” pungkas sang penakluk Gregoria Mariska tersebut.

Keputusannya mundur dari French Open 2022, membuat Beiwen Zhang langsung banjir semangat dan dukungan badminton lovers agar segera sembuh.

Baca Juga

“Comeback stronger kak. Semoga Tuhan memudahkan semuanya. Cepat sembuh,” komentar @i.am*****

“Kamu akan kembali dalam waktu singkat. Semoga cepat sembuh!” komentar @erin.*****

Sumber: Instagram /@beiwenzhang

Gregoria MariskaBulutangkisBerita BulutangkisBeiwen ZhangFrench Open 2022

Berita Terkini