x

Panas! 3 Wakil Indonesia dan Malaysia Merajai Top 10 Ganda Putra Dunia

Senin, 28 November 2022 20:06 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berada di peringkat kedua dalam ranking BWF (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM – Wakil Indonesia dan Malaysia kembali menunjukkan dominasinya karena bersaing ketat di 10 top ganda putra dunia dalam ranking BWF.

Kekuatan dan kualitas para wakil Indonesia dan Malaysia terutama di nomor ganda putra memang tak usah diragukan lagi.

Bagaimana tidak, sebab Indonesia dan Malaysia mampu menjadi negara terbanyak yang mengirimkan wakilnya di daftar 10 ganda putra dalam prediksi ranking BWF.

Melansir BadmintonTalk di Instagram pada Senin (28/11/22), tercatat masing-masing ada tiga wakil Indonesia dan Malaysia di ranking terbaru yang akan terbit pada Selasa (29/11/22).

Meski sama-sama memiliki tiga wakil di 10 top ganda putra dunia, namun peringkat pemain Indonesia lebih baik ketimbang Malaysia.

Baca Juga

Indonesia memiliki tiga pasangan yang duduk di posisi teratas. Yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang berada di peringkat kedua di belakang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi selaku penghuni peringkat pertama.

Kemudian disusul oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang duduk di peringkat ketiga. Lalu ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang harus turun peringkat ke posisi keenam dalam prediksi ranking BWF.

Baca Juga

Sedangkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik menjadi ganda putra Malaysia yang menduduki peringkat tertinggi, yakni berada di posisi keempat di belakang Fajar/Rian.

Selanjutnya ada pemain independen, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi yang bertahan di peringkat kedelapan, menyusul Goh Sze Fei/Nur Izzudin yang naik peringkat ke posisi kesembilan.

Tak hanya itu, jika dilihat dari peringkat 32 besar dalam ranking BWF, Indonesia total memiliki enam wakil dan Malaysia hanya empat wakil saja.

Baca Juga

1. Dominasi Ganda Putra Indonesia

Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Selain tiga pemain senior yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, ada tiga pemain muda yang sukses tembus 32 besar di prediksi ranking BWF.

Ketiga wakil tersebut ialah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang masih bertahan di posisi ke-12 di belakang Liu Yuchen/Ou Xuanyi.

Selanjutnya ada Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang sukses menggusur Mark Lamsfuss/Marvin Seidel dan bertengger di peringkat ke-13.

Kemudian ada pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang masih tertahan di peringkat ke-17 dalam ranking BWF terbaru.

Di sisi lain, Malaysia hanya memiliki satu wakil lainnya di luar daftar 10 top ganda putra dunia.

Baca Juga

Yakni ada Man Wi Chong/Kai Wun Tee yang posisinya turun satu peringkat ke-22, usai digusur oleh Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea) yang naik ke posisi 21.

Wakil Malaysia lainnya pun terdampar dalam 56 besar, karena ada empat wakil Malaysia lainnya yakni Junaidi Arif/Muhammad Haikal (39), Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (40), Goh V Shem/Low Juan Shen (43), dan Nur Mohd Azriyn Ayub/Lim Khum Wah (54).

Baca Juga

Lalu ada satu wakil Indonesia lainnya yakni pemain independen, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang berada di peringkat ke-44 dunia.

Namun jika ditotal dari 56 besar, Malaysia memiliki delapan wakilnya sedangkan Indonesia tujuh wakil saja.

Hal ini pun menjadi bukti bahwa Indonesia dan Malaysia memang tampil dominan terutama di sektor ganda putra dalam 56 besar ganda putra dunia.

Baca Juga
BWFIndonesiaMalaysiaFajar Alfian/Muhammad Rian ArdiantoMohammad Ahsan/Hendra SetiawanKevin Sanjaya/Marcus GideonAaron Chia/Soh Wooi YikBerita Bulutangkis

Berita Terkini