x

Wow! Kangkangi Spiranac dan 99 Lainnya, Petenis Emma Raducanu jadi Atlet Terseksi 2022

Minggu, 1 Januari 2023 13:52 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
Petenis Inggris berusia 20 tahun, Emma Raducanu, menduduki peringkat satu dalam jajak pendapat daftar 100 atlet wanita terseksi versi TotalSportal pada 2022.

INDOSPORT.COM – Petenis Inggris berusia 20 tahun, Emma Raducanu, menduduki peringkat satu dalam jajak pendapat daftar 100 atlet wanita terseksi versi TotalSportal pada 2022.

Melansir laman resmi Total Sportal, 100 atlet wanita yang dinominasikan tersebut berasal dari cabang olahraga (cabor) apapun, dan harus memenuhi berbagai kriteria dari cantik, populer, dan smart.

Emma Raducanu mengangkangi 99 atlet terseksi versi TotalSportal pada 2022. Pada 10 besar, dia mengangkangi Alysha Newman (lari lintasan), Paige Spiranac (golf), Ivona Dadic (Heptathlon).

Kemudian Lucy Robson (golf), Ebanie Bridges (tinju), Cheyanne Woods (golf), Sydney Loreux (sepak bola  wanita), Paige VanZant (MMA-Wrestling), dan Stephanie Gilmoe (selancar).

Tak bisa dipungkiri bahwa kepopuleran Emma Raducanu begitu tak terbendung sejak menjuarai Grand Slam US Open 2021 di usia 18 tahun.

Baca Juga

Saat itu Emma Raducanu menggenggam juara US Open 2021 usai mengalahkan Leylah Fernandez dengan skor telak 6-4 dan 6-3 di final.

Emma Raducanu mencetak sejarah sebagai petenis wanita pertama Inggris  yang melaju ke final Grand Slam tenis usai terakhir kali dicatatkan  Virginia Wade di Wimbledon 1977.

Baca Juga

Tak hanya itu, Emma Raducanu juga tercatat sebagai petenis termuda yang memenangi gelar Grand Slam setelah Maria Sharapova pada Wimbledon 2004 lalu.

Pada akhir tahun 2021 lalu, Emma Raducanu menerima penghargaan MBE (Member of the British Empire) termuda sebagai gelar pemberian ratu Inggris.

Emma Raducanu bersanding dengan beberapa tokoh hebat penerima gelar MBE seperti pesepak bola Inggris asal klub Manchester United, Marcus Rashford.

Baca Juga

1. Emma Raducanu Panen Penghargan dan jadi Petenis Sultan

Emma Raducanu yang panen penghargan dan jadi salah satu petenis wanita terkaya di dunia.

Pada 2022, Emma Raducanu memang belum bisa kembali ke top performanya di ajang tenis Grand Slam. Dari Australian Open, French Open, Wimbledon, dan US Open, dia banyak terhenti di round kedua.

Namun kekalahan-kekalahan itu tak menyurutkan kepopuleran Emma Raducanu sebagai salah satu atlet wanita paling disorot dunia hingga saat ini.

Selain jadi atlet wanita terseksi 2022 versi TotalSports yang mengangkangi Paige Spiranac dan 99 atlet lainnya, namun serangkaian penghargaan lain juga didapat petenis Inggris ini di musim lalu.

Di antaranya pada Maret lalu, dia dinobatkan sebagai Bintang Olahraga 2022 di penghargaan Sports Star of the Year at the Stylist’s Remarkable Women Awards .

Kemudian pada April 2022, Emma Raducanu juga memenangkan Laureus World Sport Awards for Breakthrough of the Year.

Baca Juga

Tak mengherankan, Emma Raducanu juga berada di urutan keempat atlet wanita dengan bayaran tertinggi di dunia versi Forbes pada 2022.

Dalam rilis Forbes Desember 2022, Emma Raducanu diklaim memiliki kekayaan 18.7 juta dolar dan ada di posisi empat setelah Naomi Osaka (tenis), Serena Williams (tenis), dan Eileen Gu (Freestyle Skiing).

Baca Juga

Selain dari hadiah juara US Open 2021, kekayaan Emma Raducanu juga diketahui berkat pengacaranya yang mendaftarkan merek dagang dengan nama lengkapnya.

Tercatat berbagai produk dijual dengan nama mereknya seperti parfum, kosmetik, pakaian, hingga alas kaki. Emma Raducanu juga banyak memiliki kesepakatan dengan sponsor besar dunia.

Bersama apparel olahraga NIKE, Emma Raducanu memperoleh Rp1,8 miliar per tahunnya. Brand Wilson juga turut menjadi sponsornya yang membuat sang petenis memperoleh Rp1,8 miliar per tahun.

Emma Raducanu juga menjadi brand ambassador dari Tiffany & Co, kontrak tersebut membuatnya meraup Rp36,4 miliar per tahun, dan masih banyak lagi.

Baca Juga
InggrisPaige SpiranacTenisBerita TransferSportainmentBerita TenisBerita SportainmentEmma Raducanu

Berita Terkini