x

Beban Berat Hadapi 2 Pemain Unggulan, Praveen/Melati Sadar Diri di German Open 2023?

Selasa, 7 Maret 2023 23:58 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Subhan Wirawan
Pelatih ganda campuran PB Djarum, Vita Marissa mengungkapkan target Praveen Jordan/Melati Daeva di German Open 2023 dan selama Tur Eropa 2023.

INDOSPORT.COM – Pelatih ganda campuran PB Djarum, Vita Marissa mengungkapkan target Praveen Jordan/Melati Daeva di German Open 2023 dan selama Tur Eropa 2023.

Praveen/Melati kini akan kembali unjuk gigi di German Open 2023 yang berlangsung pada Selasa (7/3/23) hingga Minggu (12/3/23) pekan ini.

Ajang BWF Super 300 tersebut bakal menjadi awal perjuangan pasangan berjuluk Honey Couple setelah sempat absen panjang.

Praveen/Melati sempat absen sekitar tujuh bulan lamanya karena cedera yang dialami Praveen, hingga bahkan sempat naik meja operasi.

Namun kini mantan ganda campuran Pelatnas PBSI itu siap memperbaiki performanya di ajang German Open 2023 dan Tur Eropa 2023.

Baca Juga

Meski demikian, Vita Marissa selaku sang pelatih blak-blakan soal target yang dicanangkan untuk Praveen Jordan/Melati Daeva selama ajang yang berlangsung di bulan Maret ini.

Menurutnya, target utama Praveen/Melati ialah mengembalikan posisi peringkatnya dahulu agar bisa tampil di turnamen besar sesuai dengan levelnya.

Baca Juga

"Praveen/Melati kan tidak ada pertandingan sama sekali. Harapannya semoga bisa mengembalikan peringkat dulu. Biar nanti mereka bisa main di levelnya," kata Marissa dilansir laman resmi PB Djarum.

Apalagi di German Open 2023 sendiri rekan senegara Dejan/Gloria itu akan dihadang oleh dua pemain unggulan.

Ya, awalnya Praveen/Melati akan berhadapan dengan wakil tuan rumah yang lolos dari kualifikasi yakni Bjarne Geiss/Emma Moszczynski. Namun setelah itu jika menang mereka akan berhadapan dengan pemain unggulan di German Open 2023.

Baca Juga

1. Praveen/Melati Berpotensi Hadapi Pemain Unggulan

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti ganda campuran Indonesia di German Open 2023

Nantinya jika lolos ke babak kedua, mereka akan berhadapan dengan wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping selaku unggulan kelima.

Tentu ini bukan perkara yang mudah bagi Praveen/Melati untuk menghadapi Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping. Apalagi calon rivalnya itu sedang naik daun usai menyabet dua gelar musim ini.

Selanjutnya di perempat final, German Open 2023, Praveen/Melati juga potensi akan jumpa peraih perunggu Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 yakni Mark Lamsfuss/Isabel Lohau.

Tentu ini akan menjadi beban berat tersendiri bagi wakil Indonesia yang akhirnya akan tampil di rangkaian Tur Eropa setelah absen panjang.

Praveen/Melati yang juga juara All England 2020 itu sempat vakum dari kompetisi akibat cedera pinggang yang dialami Praveen saat tampil pada Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022 pada April 2022.

Baca Juga

Praveen sempat menjalani pemulihan dan pengobatan, namun cedera tersebut kembali kambuh saat tampil pada ajang Indonesia Open 2022 pada Juni 2022.

Selain Praveen/Melati, ganda campuran PB Djarum lainnya yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga akan turun di turnamen tersebut.

Baca Juga

Dejan/Gloria akan mengawali pertandingan dengan menghadapi wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Pertemuan itu akan menjadi pertemuan kedua mereka setelah sebelumnya di Yonex Sunrise India Open 2023 pada 17-22 Januari, Dejan/Gloria menang 21-11, 15-21, 21-19.

“Di Jerman ini kami mau step by step saja dulu. Yang pasti kami berharap bisa memberikan yang terbaik,” kata Gloria.

Baca Juga
Vita MarissaPB DjarumPraveen Jordan/Melati DaevaBerita BulutangkisGerman Open

Berita Terkini