x

Bulutangkis 0 Medali Emas di Olimpiade, Pemerintah Malaysia Mohon Lee Chong Wei bantu Lee Zii Jia

Senin, 13 Maret 2023 18:04 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Pemerintah Malaysia memohon legenda bulutangkis Lee Chong Wei membantu Lee Zii Jia yang menjadi harapan tunggal putra di tengah krisis medali emas di Olimpiade.

INDOSPORT.COM – Pemerintah Malaysia memohon legenda bulutangkis Lee Chong Wei untuk membantu Lee Zii Jia yang menjadi harapan tunggal putra di tengah krisis medali emas di Olimpiade.

Lee Zii Jia tengah menuai atensi yang besar dari masyarakat pecinta bulutangkis Malaysia usai luluh lantak dalam tiga turnamen pada awal musim 2023.

Terbaru, tunggal putra peringkat dua dunia itu kandas di babak 16 besar German Open usai dikalahkan wakil Chinese Taipei Lee Chia Hao dalam tiga gim ketat, skor 21-15, 20-22, 23-21.

Usai kandas di German Open, Lee Zii Jia curhat melalui sosial media miliknya dengan menggunakan kata-kata kurang pantas yang langsung membuat heboh badminton lovers Malaysia.

Bahkan masalah ini turut menjadi perhatian pemerintah Malaysia melalui Menteri Pemuda dan Olahraga Hannah Yeoh yang secara terang-terangan meminta bantuan Lee Chong Wei.

Baca Juga

“Kehadiran saya tidak hanya fokus ke bulutangkis, tapi juga olahraga lainnya. Saya ada proyek untuk membantu tim Malaysia meraih medali emas pertama di Olimpiade,” kata Lee Chong Wei usai sidang pembentukan Road to Gold (RTG) bersama Hannah Yeoh.

“Memang ada pembicaraan untuk membantu Zii Jia dan bagian saya untuk membantunya. Menteri juga akan bertemu (Lee Zii Jia) usai All England nanti,” sambungnya.

Baca Juga

Sekadar informasi, Hannah Yeoh membetuk tim Road to Gold (RTG) yang berfokus untuk menargetkan medali emas Olimpiade Paris 2024 mendatang.

Malaysia sendiri belum pernah meraih medali emas di hajatan empat tahun sekali itu. Prestasi tertinggi diraih tim bulutangkis sektor ganda campuran dan tunggal putra dengan medali perak.

Di sektor ganda campuran yakni Chan Peng Soon/Goh Liu Ying di Olimpaide Rio 2016. Sementara tunggal putra ada Lee Chong Wei sukses meraih medali perak di Olimpiade 2008, 2012, 2016.

Baca Juga

1. Rapor Kelam Lee Zii Jia

Pebulutangkis Malaysia, Lee Zii Jia, memegang trofi juara All England 2021 setelah mengalahkan Viktor Axelsen (Denmark) pada laga final di Utilita Arena Birmingham, Minggu (21/3/2021).

Lee Zii Jia sendiri memutuskan keluar dari Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) pada awal Januari 2022 lalu bersama dengan pelatihnya Indra Wijaya.

Sempat mencatatkan beberapa prestasi seperti juara di Kejuaraan Asia dan Thailand Open serta runner-up di Denmark Open, Lee Zii Jia memutus kontrak Indra Wijaya pada November 2022 lalu.

Usai berpisah dengan Indra Wijaya, junior Lee Chong Wei itu malah dituntut mantan pelatihnya itu karena pemutusan kontrak secara sepihak.

Tak hanya itu, Lee Zii Jia yang saat ini berstatus sebagai pemain tanpa pelatih juga kocar-kacir dalam beberapa turnamen bulutangkis.

Catatan buruk pebulu tangkis Malaysia itu dimulai sejak French Open 2022. Ia harus kandas di babak pertama dari wakil Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito.

Baca Juga

Kiprah Lee Zii Jia di turnamen selanjutnya yakni Australian Open juga dihentikan wakil China, Lu Guangzu di babak 16 besar melalui rubber gim ketat dengan skor 22-20, 15-21, 16-21.

Berharap awal tahun dapat mengembalikan performa terbaiknya, Lee Zii Jia kembali kandas di babak pertama di Malaysia Open dari pebulu tangkis Jepang Kodai Naraoka.

Baca Juga

Sementara di India Open, ia kandas dari wakil China Li Shifeng di babak 16 besar. Begitu pula di Indonesia Masters, harus kalah dari Ng Ka Long Angus.

Yang menjadi sorotan adalah, kalahnya tunggal putra yang disebut-sebut sebagai penerus Lee Chong Wei itu dalam empat turnamen terakhir selalu dalam tiga gim atau rubber set.

Oleh sebab itu, rekor buruk Lee Zii Jia pada awal musim menjadi sorotan legenda bulutangkis dan penggemar di Malaysia. Sebab ia digadang-gadang menjadi harapan Negeri Jiran untuk pecah telur medali emas di Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga

Sumber: BHarian

Lee Chong WeiOlimpiadeMalaysiaBulutangkisLee Zii JiaBerita BulutangkisOlimpiade Paris 2024

Berita Terkini