Swiss Open: Taklukkan Dejan/Gloria dengan Tangisan, Pitha Haningtyas Bikin Nyesek Legenda XD
INDOSPORT.COM – Tangisan Pitha Haningtyas Mentari membuat nyesek legenda bulutangkis Debby Susanto usai menang atas Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja di Swiss Open 2023.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses melaju ke babak 16 besar Swiss Open 2023 usai memenangi duel saudara kontra Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja dengan skor 14-21, 21-16, 21-11.
Namun, momen menyayat kalbu tersaji di pertandingan babak pertama tersebut. Pitha Haningtyas Mentari tampak tak kuasa menahan tangisannya ketika berlaga.
Ya, Pitha Haningtyas baru saja kehilangan kekasihnya yakni Syabda Belawa Perkasa yang berpulang melalui kecelakaan di Tol Pemalang, Jawa Tengah pada Senin (20/03/23) lalu.
Tak hanya Pitha, beberapa rekan tim bulutangkis Indonesia yang berlaga di Swiss Open turut berkabung atas kepulangan Syabda Belawa Perkasa itu.
Sementara itu, laga Rinov/Pitha kontra Dejan/Gloria menjadi banyak sorotan. Meski tengah dirundung duka berpulangnya sang kekasih, Pitha Haningtyas mampu menyelesaikan permainan dengan luar biasa.
Performa luar biasa yang ditunjukkan Rinov/Pitha di Swiss Open lantas menjadi sorotan legenda bulutangkis sektor ganda campuran yakni Debby Susanto.
Melalui unggahan di Instagram Story pribadinya, Debby Susanto menuliskan pesan nyesek kepada Pitha Haningtyas Mentari usai menang atas Dejan/Gloria di Swiss Open.
“Mentari, kamu kuat dari yang kamu bayangkan. Kamu lebih hebat dari hebat. Kamu luar biasa, wanita kuat. Peluk dari jauh dek,” tulis Debby Susanto.
Sekadar informasi, Debby Susanto sendiri dikenal sebagai legenda ganda campuran yang telah menenangkan beberapa kejuaraan seperti medali emas SEA Games 2013 dan 2015.
1. Peran Luar Biasa Rinov Rivaldy
Tentu, bukan hal yang mudah bagi Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari untuk melakoni pertandingan melawan Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja di Swiss Open 2023.
Selain karena berpulangnya Syabda Belawa Perkasa, Dejan/Gloria juga merupakan lawan yang tangguh dengan torehan positif pada awal musim 2023.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja sendiri sukses melaju ke semifinal turnamen bulutangkis level super 1000 yakni Malaysia Open. Namun, langkahnya terhenti oleh Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Namun, di tengah duka dan lawan yang tangguh, peran luar biasa Rinov Rivaldy untuk Pitha Haningtyas Mentari di Swiss Open layak diacungi jempol.
Bagaimana tidak, sepanjang laga melawan Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja, Rinov tampak menenangkan Pitha Haningtyas yang tak kuasa membendung air matanya.
Tak hanya menjadi sorotan netizen, legenda bulutangkis Debby Susanto turut menunjukkan rasa salutnya kepada Rinov Rivaldy.
“Terima kasih Nov, udah ada buat Tari,” tulis Debby Susanto.
Sementara itu, usai menang atas Dejan/Gloria dengan tangisan, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan menghadapi lawan tangguh lainnya di babak kedua Swiss Open.
Rinov/Pitha akan menghadapi pasangan ganda campuran asal Denmark yakni Mathias Christiansen/Alexandra Boje di 16 besar Swiss Open.
Mathias Christiansen/Alexandra Boje sendiri merupakan peraih medali perunggu Kejuaraan Eropa 2021 yang diprediksi akan berlangsung sengit saat berhadapan dengan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Sumber: Instagram Debby Susanto
Baca berita sepak bola dan olahraga lainnya di Google News.