Daftar Pemain yang Mundur dari Spain Masters 2023: Indonesia dan Thailand Mundur Berjamaah
INDOSPORT.COM – Sejumlah pemain termasuk ada wakil Indonesia seperti Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi salah satu dari sederet pebulutangkis yang mundur dari Spain Masters 2023.
Sebagaimana diketahui saat ini akan berlangsung ajang Spain Masters 2023 mulai Selasa (28/3/23) hingga Minggu (2/4/23) pekan ini.
Spain Masters 2023 sendiri merupakan ajang keempat dalam daftar Tur Eropa 2023 yang sudah digelar sejak Maret kemarin.
Meski baru akan dimulai, namun sejumlah pemain termasuk para unggulan memutuskan untuk mundur dari ajang BWF Super 300 ini.
Indonesia sendiri memutuskan untuk menarik tiga pemain unggulannya karena mengalami cedera dan harus menjalani masa pemulihan.
Ketiga pemain Indonesia tersebut ialah Chico Aura Dwi Wardoyo selaku tunggal putra unggulan ketiga, absen karena mengalami cedera pada engkel kakinya.
Kemudian ada unggulan pertama di ganda putri yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia yang turut mundur di Spain Masters 2023, karena Apriyani dipaksa tak ikut turnamen karena cedera bahu kanannya kembali kambuh.
Terakhir Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang merupakan unggulan kelima di ganda campuran juga menarik diri karena Rinov cedera di bagian tangan yang sudah dirasakannya sejak tampil di All England 2023.
Maka Indonesia hanya akan mengirimkan 16 wakilnya di lima sektor berbeda di ajang yang berlangsung di Madrid, Spanyol tersebut.
Selain Chico Aura, Apriyani/Fadia, Rinov/Pitha, ada pemain dari negara lain termasuk Thailand yang juga putuskan mundur berjamaah dari Spain Masters 2023, berikut daftar lengkapnya dilansir dari Thai Badminton BB:
1. Deretan Pemain yang Mundur dari Spain Masters
Tunggal Putra:
- Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia)
- Ng Tze Yong (Malaysia)
- Kantaphon Wangcharoen (Thailand)
Tunggal Putri
- Julie Jakobsen (Denmark)
- Supanida Katethong (Thailand)
- Nozomi Okuhara (Jepang)
- Goh Jin Wei (Malaysia)
- Busanan Ongbamrungphan (Thailand)
- Saina Nehwal (India)
Ganda Putra:
- Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong (Thailand)
- Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark)
- Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman)
- Ruben Jille/Ties van der Lecq (Belanda)
Ganda Putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia (India)
- Linda Efler/Isabel Lohau (Jerman)
- Gabriela Stoeva/Stefany Stoeva (Bulgaria)
- Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
Ganda Campuran
- Callum Hemming/Jessica Pugh (Inggris)
- Mark Lamfuss/Isabel Lohau (Jerman)
- Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)