x

Skuad Indonesia di Orleans Masters 2023: Pincang dan Rata-rata Pemain Pelapis

Selasa, 4 April 2023 09:03 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Tunggal putra Indonesia, Christian Adinata berparisipasi di Orleans Masters 2023. Foto: PBSI.

INDOSPORT.COM – Skuad Indonesia bisa dibilang bakal tampil pincang dan rata-rata mengirimkan pemain pelapis di turnamen bulutangkis Orleans Masters 2023.

Saat ini tengah berlangsung ajang Orleans Masters 2023, yang digelar pada 4-9 April pekan ini di Palais des Sports, Prancis.

Ajang BWF Super 300 ini merupakan ajang penutup dari lima rangkaian Tur Eropa 2023 yang sudah berlangsung sejak awal Maret kemarin.

Menjadi turnamen terakhir, Indonesia dipaksa harus mengirimkan skuad pincang karena beberapa pemain andalan memutuskan mundur karena cedera.

Salah satunya ialah harus menarik mundur Chico Aura Dwi Wardoyo selaku tunggal putra unggulan ketiga. Chico mundur karena mengalami cedera saat Swiss Open 2023.

Baca Juga

Lalu terbaru ada Gregoria Mariska yang memutuskan untuk tak berpartisipasi demi mengantisipasi adanya cedera parah.

Gregoria sendiri sejatinya berstatus sebagai unggulan ketiga di Orleans Masters 2023, namun ia merasakan sakit bagian paha belakang kanan dan pinggangnya usai juara di Spain Masters 2023 akhir pekan kemarin.

Baca Juga

Hal ini membuat Indonesia hanya mengirimkan satu wakil tunggal putranya yakni Christian Adinata, serta dua pemain tunggal putri yakni Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Triwardoyo.

Sementara itu, skuad Garuda tetap mengirimkan tiga pemain muda andalannya di nomor ganda putra yakni Bagas/Fikri, Leo/Daniel dan Pramudya/Yeremia.

Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar pemain Indonesia yang berpartisipasi di ajang Orleans Masters 2023, yang turnamennya dimulai hari ini.

Baca Juga

1. Tim Indonesia di Orleans Masters 2023:

Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin tampil di Orleans Masters 2023. Foto: PBSI.

Tunggal Putra:

  1. Christian Adinata

Tunggal Putri:

  1. Putri Kusuma Wardani
  2. Ester Nurumi Tri Wardoyo

Ganda Putra:

  1. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
  2. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  3. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan

Ganda Putri:

  1. Febriana Dwi Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
  2. Lanny Trias Mayasari/Ribka Sugiarto
  3. Rachel Allesya Rose/Meilysa Trias Puspita Sari

Ganda Campuran:

  1. Rehan Naufal/Lisa Ayu
  2. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela
  3. Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami
  4. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
  5. Amri Syahnawi/Winny Oktavia Kandow
IndonesiaGregoria MariskaChico Aura Dwi WardoyoPutri Kusuma WardaniBerita BulutangkisChristian AdinataOrleans Masters

Berita Terkini