x

Deretan Serba-serbi Baru nan Menarik Wimbledon 2023, Roger Federer Kembali!

Sabtu, 29 April 2023 21:05 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Roger Federer saat bermain di Wimbledon. Foto: Matthias Hangst/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Turnamen tenis Wimbledon 2023 yang digelar tahun ini bakal sedikit berbeda, karena ada banyak hal baru yang siap disajikan ke penonton termasuk kehadiran Roger Federer.

Dari tahun ke tahun, Wimbledon dikenal sebagai turnamen tenis ‘tradisional’ nan prestisius, dengan tampilan yang sedikit berbeda dari ajang Grand Slam lainnya.

Salah satu hal yang paling mencolok mungkin dress code yang harus dipatuhi para kontestan. Mereka wajib memakai outfit serba putih dengan segala ketentuannya.

Ya, memang ada beberapa ketentuan untuk penggunaan warna lain untuk pinggiran rok, celana, dan tracksuit, hanya saja lebarnya hanya boleh maksimal 10 mm alias 1 cm.

Begitu pula dengan dengan topi, headbands, bandana, wristbands, dan kaus kaki. Sepatu juga harus keseluruhan berwarna putih, termasuk tali-talinya.

Baca Juga

Akan tetapi, tahun ini akan sedikit berbeda karena penyelenggara sudah agak melonggarkan aturan dan kebijakan mereka terkait kostum pemain.

Salah satunya dalaman celana yang biasa dipakai para pemain wanita. Sebelumnya, sempat terjadi protes dari sejumlah kalangan terkait hal ini.

Baca Juga

Pasalnya, dalaman yang berwarna putih dianggap ‘mengganggu’ dan membuat pemain tidak nyaman terlebih saat mereka sedang mengalami haid.

Outfit

Para pemain wanita pun pada akhirnya diizinkan menggunakan dalaman berwarna gelap. Selebihnya, ketentuan untuk outfit masih sama seperti dulu.

Dengan ini, diharapkan para pemain wanita bisa lebih nyaman dan leluasa dalam bermain dan tidak perlu khawatir lagi ketika mereka sedang datang bulan.

Baca Juga

1. Serba-serbi Lainnya

Elena Rybakina, petenis Kazakhstan di Wimbledon 2022. Foto: REUTERS/Matthew Childs.

Perayaan Anniversary WTA

Selain itu, Billie Jean King dan para anggota pendiri asosiasi WTA akan menjadi tamu spesial di ajang Wimbledon 2023 nanti.

Penampilan spesial ini dibuat guna merayakan anniversary WTA yang ke 50 tahun, yang jatuh tidak berselang jauh dari penyelenggaraan turnamen.

Pemain Rusia dan Belarusia

Kemudian, Wimbledon edisi kali ini juga terasa berbeda karena para pemain dari Rusia dan Belarusia telah diizinkan tampil.

Larangan tampil untuk Daniil Medvedev dkk sendiri telah berjalan kurang lebih satu tahun usai invasi Rusia ke Ukraina beberapa waktu lalu.

Meski begitu, para pemain Rusia dan Belarusia belum lama ini telah menyetujui kesepakatan dengan penyelenggara untuk bertanding di bawah bendera netral.

Baca Juga

Sebelum ini, pelarangan atlet Rusia dan Belarusia main di Wimbledon sempat menjadi pro kontra, dan mendapat kecaman dari sejumlah pihak.

Salah satunya ATP, asosiasi yang menaungi para petenis pria. Mereka menyebut kebijakan tersebut tidak adil bagi para atlet yang tugasnya hanya bertanding olahraga.

Baca Juga

Jumlah Set

Hal lainnya yang patut digarisbawahi lagi dari turnamen Wimbledon 2023 adalah perubahan jumlah set yang dimainkan di pertandingan ganda putra.

Mereka kini hanya perlu mencari kemenangan terbanyak dari tiga set alih-alih lima yang belakangan sempat dikomplain karena melelahkan.

Bahkan, Nick Kyrgios sempat melontarkan kritik frontal terkait hal ini. Menurutnya, siapa yang benar-benar mau menikmati pertandingan ganda dengan durasi yang lama.

Baca Juga

2. Roger Federer Kembali

Roger Federer saat bermain di Wimbledon. Foto: Matthias Hangst/Getty Images.

Wimbledon edisi tahun ini rencananya akan diselenggarakan pada 3 sampai 16 Juli 2023 dan nantinya bakal dihadiri Roger Federer.

Legenda tenis Swiss itu akan kembali ke Wimbledon serta menyapa para penggemar yang mungkin sudah merindukannya.

Hanya saja, ia bukan kembali sebagai pemain, melainkan anggota kehormatan. Kabar gembira ini pun sudah dikonfirmasi oleh petinggi Wimbledon, Ian Hewitt.

“Dia adalah juara yang hebat. Saya dengan senang mengabarkan bahwa Roger akan kembali sebagai anggota,” ucapnya seperti dikutip dari tennis-infinity.com.

“Dia sangat bersemangat dan kami akan merayakan pencapaiannya dengan cara kami [Wimbledon] sebaik mungkin. Ditunggu saja,” tambahnya lagi.

Tidak mengerankan apabila Wimbledon berniat merayakan pencapaian Roger Federer di edisi tahun ini, mengingat ia adalah legenda di All England Club.

Sejauh ini, ia masih pemain tersukses sepanjang sejarah tunggal putra Wimbledon dengan raihan 8 gelar di Open Era.

Namun sayang, angka tersebut sudah tidak bisa bertambah karena ia telah memutuskan pensiun dari tenis profesional tahun lalu.

Di bawahnya, Novak Djokovic mengancam dengan raihan tujuh gelar, yang terakhir kali disabetnya di edisi lalu (2022).

Sumber: tennisworldusa.org, tennis-infinity.com

Grand SlamWimbledonRoger FedererTenisBerita Tenis

Berita Terkini