Gagal Juara Jelang Piala Sudirman 2023, Huang Yaqiong Sibuk Tebar Pesona
INDOSPORT.COM – Baru saja gagal menyabet emas Badminton Asia Championships 2023 (BAC 2023) jelang Piala Sudirman 2023, Huang Yaqiong, sibuk tebar pesona pada penggemarnya di weibo.
Huang Yaqiong bersama partnernya, Zheng Siwei, baru saja gagal menjuarai BAC 2023 usai di final kalah dari juniornya sendiri, yakni Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.
Bertarung sengit di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Minggu (30/04/23) sore WIB, Zheng Siwei/Huang Yaqiong menyerah dua gim langsung dengan skor 21-15 dan 21-16.
Hasil ini membuat Zheng Siwei/Huang Yaqiong harus puas mendapat kalungan medali perak, sedangkan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin berhak atas emas.
Tak terlalu mengecewakan tentu saja, meskipun sebenarnya Zheng Siwei/Huang Yaqiong punya peluang lebar untuk mempertahankan gelar.
Namun harus diakui jika kekalahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong adalah sebuah kejutan besar mengingat ganda campuran ranking satu dunia itu sangat konsisten bertanding sejak musim lalu.
Musim 2022 saja, Zheng Siwei/Huang Yaqiong menggapai 10 gelar juara. Sementara di musim 2023, Zheng Siwei/Huang Yaqiong sudah menggapai dua gelar juara dari empat turnamen yang diikuti.
Namun alih-alih sedih berlarut, sepertinya Zheng Siwei/Huang Yaqiong memilih untuk move on dari kegagalan dan menyambut masa depan.
Apalagi masih banyak turnamen bergengsi di masa depan yang pastinya ingin dimenangkan oleh Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Terdekat ada kejuaraan bulutangkis beregu campuran Piala Sudirman 2023.
Zheng Siwei/Huang Yaqiong menjadi bagian dari skuat China di Piala Sudirman 2023 pada 17 sampai 21 Mei. Jelang Piala Sudirman 2023, Huang Yaqiong terlihat semringah menebar pesona di bulan Mei.
1. Tebar Pesona
Huang Yaqiong di weibonya terlihat semringah menyambut kompetisi bulutangkis bulan Mei 2023 yang ditandai dengan partisipasinya di Piala Sudirman 2023.
Partner Zheng Siwei itu menulis,”Mulai Mei! Huang Yaqiong @bukuHarianEnergiPositif#,” tulis Huang Yaqiong sembari mengunggah tiga foto.
Tiga foto yang diunggah Huang Yaqiong di foto adalah tangkapan layar dia sedang menonton film, seuntai bunga warna-warni, dan foto selfie dirinya yang tersenyum manis ke layar kamera.
Menebar senyuman memikat, pebulutangkis yang dirumorkan cinta lokasi (cinlok) dengan ganda putra Liu Yu Chen itu langsung banjir komentar netizen.
Di kolom komentar weibo, sahabat Huang Yaqiong sekaligus rivalnya dari Thailand, Sapsiree Taerattanachai, sudah ikut berkomentar.
Sapsiree menulis bahwa dia sudah tak sabar berjumpa Huang Yaqiong di Suzhou yang merupakan kota di China tempat diselenggarakannya Piala Sudirman 2023.
“Sampai jumpa di Suzhou,” tulis Sapsiree Taerattanachai.
Doa-doa lain pun bertebaran, “Kak semoga semuanya berjalan dengan baik dan saya bahagia setiap hari,” tulis @mel******
“Semoga beruntung di bulan Mei di Piala Sudirman 2023. Teruslah menebar semangat,” tulis @kl*****
“Adikku semoga beruntung di bulan Mei. Bekerja keraslah dan sampai jumpa di Piala Sudirman,” tulis @pan*****
Sumber: Weibo Huang Yaqiong