x

Drawing dan Jadwal Luxembourg Open 2023: Membara, 20 Wakil Indonesia Beraksi

Kamis, 4 Mei 2023 10:57 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Drawing dan jadwal Luxembourg Open 2023. Foto: PBSI.

INDOSPORT.COM – Drawing dan jadwal Luxembourg Open 2023 tersedia di halaman ini. Bakal ada perjuangan total 28 pemain Indonesia, dari Jafar/Aisyah hingga Alwi Farhan.

Jelang hajatan besar SEA Games 2023 hingga Piala Sudirman 2023, ada turnamen bulutangkis level International Series bertajuk Luxembourg Open.

Ajang Luxembourg Open 2023 ini berlangsung dari 4 sampai 7 Mei di d’Coqoe Centre National Sportif & Culturel, Luxembourg.

Mayoritas atlet badminton yang berpartisipasi di ajang ini adalah para pelapis hingga pemain muda dari banyak negara, termasuk Indonesia.

Secara total, Indonesia mengirimkan 20 atlet atau pasangan yang akan berebut gelar juara di ajang Luxembourg Open 2023.

Baca Juga

Wonderkid-wonderkid PBSI seperti Alwi Farhan hingga Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata akan meramaikan kompetisi.

Sementara juara bertahan sekaligus pemain Indonesia pertama yang menjuarai Luxembourg Open, Chiara Marvella Handoyo sayangnya tidak berpartisipasi tahun ini.

Baca Juga

Di babak pertama, Alwi Farhan akan ditantang oleh pemain muda Swiss, Julien Scheiwiller. Sementara unggulan pertama, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, langsung lolos ke ronde kedua.

Babak pertama akan dilangsungkan pada Jumat (05/05/23) mulai pukul 14.00 WIB. Sementara pada hari ini, Kamis (04/05/23), laga akan dimulai dari babak kualifikasi mulai pukul 14.00 WIB.

Drawing dan jadwal siaran langsung Luxembourg Open 2023, selengkapnya akan terlampir pada pembahasan di halaman kedua.

Baca Juga

1. Drawing dan Jadwal Luxembourg Open 2023

Diikuti Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, berikut drawing dan Jadwal Luxembourg Open 2023.

Berikut jadwal siaran langsung Luxembourg Open 2023:

Kamis (04/05/23) – Babak Kualifikasi – Mulai Pukul 14.00 WIB
Jumat (05/05/23) – Babak 32 besar dan 16 Besar – Mulai Pukul 14.00 WIB
Sabtu (06/05/23) – Babak Perempat Final
Minggu (07/05/23) – Babak Semifinal dan  Final

Drawing Luxembourg Open 2023:

Tunggal Putra:

Alex Lanier (Prancis) vs Yohannes Saut Marcellyno (Indonesia)
Aram Mahmoud (Belanda) vs Bodhi Ratana Tedja Gotama (Indonesia)
Subhankar Dey (India) vs Tegar Sulistio (Indonesia)
Alwi Wijaya (Indonesia) vs Julien Scheiwiller (Swiss)
Iqbal Diaz Syahputra (Indonesia) vs Q6

Kualifikasi Tunggal Putra:

Kho Henrikho Wibowo (Indonesia) vs Tang Kai Feng (China)
Maxim Gribblat (Israel) vs Krishna Adi Nugraha (Indonesia)
Panji Ahmad Maulana (Indonesia) vs Rasmus Careo (Denmark)
Muhammad Reza Al Fajri (Indonesia) vs Neil Bhabuta (Inggris)

Tunggal Putri:

Ruzana (Indonesia) vs Ania Setien (Spanyol)
Aisyah Sativa Fatetani (Indonesia) vs Heli Neiman (Israel)

Kualifikasi Tunggal Putri:

Kyla Legiana Agatha (Indonesia) vs Tanishq Mamilla Palli (India)

Ganda Putra:

Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino (Indonesia) vs Bye
Galuh Dwi Putra/Gabriel Christopher Winta Wijaya (Indonesia) vs Hung Kuei Chun/Li Kuen Hon (Hong Kong)
Teges Satriaji Cahyo Hutomo/Christopher David Wijaya (Indonesia) vs bye

Ganda Putri:

Amalie Cecilie Kudsk/Signe Schulz (Denmark) vs Anisaya Ditya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhanti (Indonesia)
Kelly Larissa/Ridya Aulia Fatasya (Indonesia) vs bye
Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum vs bye

Ganda Campuran:

Rafli Ramanda/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia) vs Natan Begga/Malya Hoareau (Prancis)
Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (Indonesia) vs bye

Sumber: Tournament Software

IndonesiaPBSIBulutangkisBerita BulutangkisJafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri PranataAlwi FarhanLuxembourg Open

Berita Terkini