Hasil Final Beregu Putri SEA Games: Ester Gagal Sumbang Poin, Indonesia Raih Medali Perak
INDOSPORT.COM – Hasil final beregu putri cabang olahraga bulutangkis SEA Games 2023, Indonesia harus puas membawa pulang medali perak setelah Ester Nurumi Tri Wardoyo gagal menyumbang poin.
Ester Nurumi Wardoyo tampil pada partai ketiga final beregu putri antara SEA Games 2023 antara Indonesia vs Thailand di Morodok Techo, Kamis (11/05/23).
Ester memikul tugas berat karena Indonesia tertinggal 0-2 dari Thailand usai dua wakilnya kalah pada dua pertandingan pertama.
Adik kandung Chico Aura Dwi Wardoyo tersebut berhadapan dengan Supanida Katethong. Hasilnya, Ester harus takluk dalam dua set dengan skor 21-11, 21-12.
Hasil ini memastikan Thailand memenangkan medali emas beregu putri SEA Games 2023. Ada pun Indonesia yang menjadi runner-up harus puas dengan medali perak.
Dengan demikan, Indonesia hanya bisa menggantungkan harapan dari Chico Aura dkk untuk membawa pulang medali emas saat menghadapi Malaysia di nomor beregu putra yang juga akan digelar hari ini.
Mengawali set pertama, Ester Nurumi mampu memberikan perlawanan berarti untuk mengimbangi permainan Supanida Katethong.
Kedudukan sama kuat 6-6 ketika Esta mampu berbalik unggul. Namun Supanida Katethong mengejar angka untuk unggul di interval gim pertama 8-11.
Usai turun minum, Supanida memberi tekanan terus menerus pada Ester. Poin demi poin secara beruntun berhasil diraih Supanida sampai Ester terkunci di angka 8-17.
Ester perlahan-lahan mulai bangkit meskipun beberapa poin yang diraih tak mampu menghindarkan dirinya dari kekalahan set pertama 21-11.
1. Set kedua
Lanjut pada set kedua, tertinggal 3-5 dari Supanida Katethong, Ester mencoba mengubah permainannya untuk menambah poin.
Pebulutangkis 18 tahun itu mulai mengejar kedudukan meski masih tertinggal 5-7 dari wakil Thailand itu.
Pukulan smash menyilang Ester tersangkut di net memberikan keuntungan bagi Supanida untuk memperlebar jarak poin.
Pukulan smash beruntun membuat Ester kini mampu menyamakan kedudukan menjadi 9-9. Sayang sekali, pukulan melebar menghentikan dominasinya.
Dua poin beruntun diraih Supanida menutup interval gim kedua dengan Ester tertinggal 1 angka pada angka 10-11.
Ester kewalahan meladeni serangan demi serangan yang dibangun Supanida dengan rapi. Ester pun harus kehilangan lima angka beruntun membuat kedudukan jadi 15-11.
Sebuah smash dari Ester menyangkut net membuat Supanida Katetong semakin berada di atas angin menjelang matcpoint.
Kedudukan saat ini 18-11, dengan Ester tampak semakin kewalahan mengejar shuttlecock yang dipukul Supanida.
Matchpoint 20-11 untuk Supanida Katethong, Ester mendapatkan luckyshot untuk menunda detik-detik kemenangan lawan.
Smash Supanida Katethong gagal diantisipasi Ester memastikan kemenangannya di set gim kedua 21-12, sekaligus memastikan medali emas untuk tim Thailand.
Berikut rekap hasil final beregu putri bulutangkis SEA Games 2023:
- WS1: Lalinrat Chaiwan vs Komang Ayu Cahya Dewi, 21-19, 21-17
- WD2: Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, 21-11, 21-15
- WS2: Supanida Katethong vs Ester Nurumi Tri Wardoyo, 21-11, 21-12.