x

Unggah Foto Bareng Legenda China, BL Overthinking Herry IP Tinggalkan PBSI

Rabu, 17 Mei 2023 17:25 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pelatih ganda putra, Herry Iman Piengardi (Herry IP) unggah foto dengan legenda China, Cai Yun, membuat penggemar overthinking ia akan tinggalkan PBSI.

INDOSPORT.COM – Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Piengardi (Herry IP) unggah foto bareng legenda China, Cai Yun, yang membuat penggemar overthinking ia akan meninggalkan PBSI.

Diketahui, tim bulutangkis Indonesia saat ini tengah mengikuti turnamen beregu, Piala Sudirman 2023 yang dihelat di Suzhou, China.

Sementara itu, di sela-sela hiruk pikuk Piala Sudirman 2023, ada satu momen yang berhasil menuai perhatian badminton lovers Indonesia.

Kepala ganda putra Indonesia yakni Herry IP membuat heboh badminton lovers karena mengunggah foto dengan legenda bulutangkis China, Cai Yun, di Instagram pribadinya.

Foto bareng salah satu legenda ganda putra,” tulis Herry IP dalam caption Instagram-nya.

Baca Juga

Herry Iman Piengardi dan Cai Yun tampak menikmati momen bersama dengan umbar senyuman di tengah-tengah euforia Piala Sudirman 2023.

Sekadar informasi, Cai Yun sendiri dikenal sebagai penguasa ganda putra dunia pada masanya asal China dan merupakan rival berat ganda Indonesia, Markis Kido/Hendra Setiawan.

Baca Juga

Berpasangan dengan Fu Haifeng, ia sukses mengoleksi beragam gelar. Seperti medali emas Olimpiade London 2012 hingga meraih Juara Dunia empat kali (2006, 2009, 2010, 2011).

Oleh sebab itu, Herry IP tentu tak asing lagi dengan pasangan Cai Yun/Fu Haifeng karena ia juga pernah melatih pasangan ganda putra, Markis Kido/Hendra Setiawan.

Momen yang tak pertemuan dua sosok penting di bulutangkis ini ada di Olimpiade Beijing 2008 di mana Kido/Setiawan berhasil menyabet emas mengalahkan Cai Yun/Fu Haifeng.

Baca Juga

1. BL Galau Herry IP Tinggalkan PBSI

Pelatih bulutangkis Indonesia, Herry IP. Foto: Humas PP PBSI

Seperti diketahui, Herry Iman Piengardi sendiri blak-blakan mengaku pernah ditawari untuk melatih tim bulutangkis China pada tahun lalu.

Namun, pelatih ganda putra legendaris Indonesia ini lebih memilih membela tanah kelahirannya dan terbukti sukses menelurkan pebulutangkis top dunia.

Sebut saja seperti Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan hingga ganda nomor satu dunia saat ini, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Oleh sebab itu, unggahan Herry IP yang memperlihatkan momen kebersamaannya dengan legenda bulutangkis China, Cai Yun langsung menuai respons galau badminton lovers.

Sebagaimana dilansir dalam kolom komentar, BL dibuat overthinking Herry IP bakal angkat kaki dari Pelatnas PBSI dan memutuskan gabung dengan China.

Baca Juga

Jgn kebanyakan ngobrol coach... takut dikasih formulir ntar,” @tim****.

Banyak yang berharap harap cemas... Coach kasih kode apaan ne ya...,” @bud****.

Baca Juga

Coach, pokoknya hati hati kalo disuruh tanda tangan sesuatu, dibaca baik baik ya,” @dim****.

Apakah itu kode keras ke Padepokan Hijau (PBSI)? Entahlah hanya Tuhan dan Koh Herry yang tau. Sehat2 yah Coach,” @tri****.

Tak hanya mengunggah foto bareng Cai Yun, beberapa waktu lalu, Herry IP juga mengabadikan momen kebersamaan dengan pelatih ganda putra China, Chen Qiqiu.

Baca Juga

Sumber: Instagram Herry IP

ChinaPBSIPiala SudirmanHerry IPBulutangkisBerita BulutangkisCai Yun

Berita Terkini