x

Indonesia Open: Menang Dramatis Atas Wakil Amerika, Putri KW Sempat Rasakan Hal Ini

Selasa, 13 Juni 2023 21:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil melangkah ke babak 16 besar Indonesia Open 2023. Dia mengalahkan wakil Amerika Serikat, Iris Wang.

INDOSPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil melangkah ke babak 16 besar Indonesia Open 2023. Dia mengalahkan wakil Amerika Serikat, Iris Wang. 

Laga Putri KW vs Iris Wang berlangsung seru dan menyajikan ketegangan bagi penonton. Di game pertama, wakil Indonesia menelan kekalahan 15-21.

Baca Juga

Game kedua, Putri KW berhasil bangkit menang menyudahi perlawanan Iris dengan skor 22-20. Lalu pada game ketiga, atlet 20 tahun itu harus berjibaku hingga akhirnya menang 23-21. 

Pertarungan kedua tunggal putri itu sangat ketat, tidak heran laga pun harus berlangsung dalam waktu panjang, yakni selama 1 jam 32 menit. 

Putri KW mengakui, lawan punya fisik yang tangguh sehingga ia harus bertahan sekuat tenaga. Dia sempat tegang, terutama game kedua dan ketiga karena Iris terus menyusul atau mengejar perolehan angka. 

Baca Juga

"Sebelum main memang sudah mempersiapkan diri untuk mau capek dan harus lebih kuat. Iris tipe pemain yang kuat dan ngotot jadi harus ikut gaya permainannya," ucap Putri KW.

"Gim ketiga sempat tegang karena setelah poin 11 saya ketinggalan. Setelah itu saya mengejar dan harus mulai dari awal serta hati-hati," ucap Putri KW.

Baca Juga

1. Tak Terpengaruh Insiden Mati Lampu

Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani saat melawan tunggal putri USA, Iris Wangpada babak pertama Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Selasa (13/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Lebih lanjut, Putri KW menjelaskan tak terpengaruh lampu lapangan yang sempat mati saat sedang bertanding. Dia hanya berusaha fokus supaya bisa meraih poin dan itu cukup berhasil. 

"Yang lampunya lumayan lama mati itu di lapangan sebelah, di tempat saya cuma sebentar jadi tak terlalu terpengaruh," tuturnya. 

Baca Juga

"Jadi badannya tetap panas, kalau lapangan yang di sebelah cukup lama, jadi badannya sudah dingin. Jadi tidak terlalu terpengaruh (ke laga saya)," tambah Putri KW.

Putri KW mengaku belum mengetahui siapa calon lawan di babak selanjutnya. Tapi, dia menegaskan, lawan tentu lebih berat dari hari ini jadi harus persiapkan diri dengan baik.  

Baca Juga

Atlet asal Tangerang itu akan melakukan evaluasi bersama pelatih tunggal putri, Indra Widjaja. Putri KW mengatakan komunikasi dan kemistri dengan sang pelatih mulai terbentuk, kendati sempat terkendala bahasa. 

Kemenangan hari ini membuat Putri KW lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2023. Dia jadi satu-satunya wakil tunggal putri karena Gregoria Mariska tersingkir usai dikalahkan atlet India, Pusarla Sindhu dengan skor 21-19, 22-20.

Indonesia OpenBulutangkisPutri Kusuma WardaniBerita Bulutangkis

Berita Terkini