x

Mengharukan, Momen Anthony Ginting Menangis Melihat Sang Ibu Nonton Final dengan Kursi Roda

Senin, 19 Juni 2023 17:15 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menangis karena melihat sang ibu menonton final turnamen bulutangkis Indonesia Open 2023 dengan kursi roda.

INDOSPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menangis karena melihat sang ibu menonton final turnamen bulutangkis Indonesia Open 2023 dengan bantuan kursi roda.

Ajang Indonesia Open 2023 baru saja selesai digelar pada Minggu (18/06/23) di Istora Senayan Jakarta, dan sang juara lima sektor sudah dipastikan.

Anthony Sinisuka Ginting sebagai satu-satunya wakil Indonesia yang melesat ke final, harus puas sebagai runner-up usai ditaklukkan sang raja haus gelar dari Denmark, Viktor Axelsen.

Berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada Minggu (18/06/23), sore WIB, Anthony Ginting kandas dengan skor akhir 14-21 dan 13-21.

Tibalah sesi konferensi pers, momen yang seharusnya diisi tanya jawab justru berubah mengharukan lantaran Anthony Sinisuka Ginting menangis di depan kamera.

Baca Juga

Hal ini terjadi setelah Ginting mendapatkan pertanyaan tentang kehadiran orang tuanya di final Indonesia Open 2023.

Ibunda Ginting, Lucia Sriati, sebenarnya tengah sakit. Namun sang ibu tetap hadir di laga final menyaksikan Ginting dari pinggir lapangan dengan menggunakan kursi roda.

Baca Juga

"Kalau Mama Papa emang hari pertama ditanya mau nonton apa enggak. Tapi kondisi Mama yang kurang baik jadi...," ucap Ginting yang tak kuasa menahan air matanya.

Suasana ruang konferensi pers pun langsung berubah haru. Semua wartawan dan staf lainnya terdiam menunggu penjelasan selanjutnya dari pemain top 2 ranking BWF tersebut.

Anthony Ginting tampak menundukkan wajahnya. Dia tidak bisa melanjutkan jawaban. Coach Irwansyah kemudian menjelaskan performa muridnya sudah cukup membanggakan.

Baca Juga

1. Ginting Sempat Alami Kram Kaki, Banjir Dukungan BL

Anthony Sinisuka Ginting dan Viktor Axelsen, di Final Indonesia Open 2023. (Foto: PBSI)

Usai konferensi pers berakhir, Ginting tiba-tiiba mengalami sedikit kram di bagian kakinya sehingga dirinya kesulitan berdiri dari tempat duduk.

Setelah beberapa menit mendapat bantuan dari tim medis Ginting akhirnya bisa berdiri dan meninggalkan ruang konferensi pers.

Momen mengharukan tersebut juga ikut mengundang rasa haru para badminton lovers (BL). Beberapa komentar tersebar di dunia maya memberi dukungan kepada Ginting.

“Jujur kalo bicara ibu lebih susah diungkap dg kata2. Air mata haru dan bahagia adalah bukti betapa tulus & ikhlasnya seorang ibu thd anaknya. Semangat Ginting engkau telah menunjukkan prestasi yg terbaik, Ibumu dan kami bangga,” tulis akun @SahabatM****

“Dengan kondisi ibunda yang kurang baik, tapi Ginting bisa tembus 2 final berturut-turut. Keren! Semoga kondisi ibunda Ginting lekas membaik,” tulis akun @iki****.

“Ikut sedih juga lihat ini… semoga semua menjadi lebih baik utk Ginting ya. still congrats. ke final itu sudah cukup hebat. kamu sudah lakukan yang terbaik,” tambah akun @zara_off****.

Baca Juga

Dengan situasi Anthony Ginting tengah dirundung duka, Ginting memang mencatat pencapaian impresif dalam dua pekan terakhir.

Sebelum hanya puas menjadi runner-up Indonesia Open 2023, Ginting sudah lebih dulu berhasil memenangkan gelar BWF Super 750 Singapore Open 2023.

Baca Juga

Adapun kekalahan Anthony Ginting dari Viktor Axelsen di Indonesia Open memperpanjang puasa gelar tunggal putra Indonesia di ajang bulutangkis Super 1000 tersebut sejak 11 tahun lalu.

Kali terakhir Merah Putih meraup gelar juara tunggal putra Indonesia Open yakni pada edisi 2012 silam yang disumbang Simon Santoso.

Kala itu Simon Santoso meraup gelar juara Indonesia Open 2012 usai di final menumbangkan Du Pengyu dari China dengan kemenangan 21-18, 13-21, 21-11.

Baca Juga
Anthony Sinisuka GintingIndonesia OpenBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini