x

Chico Aura Ganas Gilas Kenta di Taipei Open, BL Salfok Petugas Pel Dikira TKW Indonesia

Jumat, 23 Juni 2023 17:07 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
Kehadiran petugas pel mirip orang Indonesia mewarnai kemenangan pemain bulutangkis Chico Aura Dwi Wardoyo atas Kenta Nishimoto di perempat final Taipei Open. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Kehadiran mopper atau petugas pel mirip orang Indonesia mewarnai kemenangan pemain bulutangkis Chico Aura Dwi Wardoyo atas Kenta Nishimoto di babak perempat final Taipei Open 2023.

Chico Aura Dwi Wardoyo memastikan kemenangan atas Kenta Nishimoto lewat permainan dua set langsung dengan skor akhir 21-13, 21-15.

Bertanding di Tian-mu Arena, University of Taipei, Chico Aura Dwi Wardoyo memang mendapatkan perlawanan dari wakil Jepang di poin-poin awal set pertama.

Apalagi, tunggal putra peringkat 23 ranking BWF tersebut dihantui kekalahan pertama dari Kenta Nishimoto di Japan Open 2022 silam.

Alhasil, Chico pun sempat tertinggal 2-0, meski pada akhirnya bisa keluar dari tekanan hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Baca Juga

Chico akhirnya bisa membalikkan keadaan dengan unggul di interval gim pertama 11-9, sebelum kemudian meraih tiga angka beruntun untuk unggul 14-10.

Berada di atas angin, Chico tak menyia-nyiakan kesempatan untuk memperlebar jarak. Setelah unggul jauh di angka 16-12 dan 19-12, Chico dengan mudah menutup gim pertama 21-13.

Baca Juga

Pada babak kedua, Chico Aura Dwi Wardoyo lebih percaya diri meladeni perlawanan Kenta Nishimoto. Poin demi poin mampu direbut hingga unggul 6-5 atas lawan.

Setelah unggul 11-9 di interval gim kedua, Chico melesat jauh meraih beberapa angka beruntun sebelum akhirnya menang 21-15 di gim kedua.

Terlepas dari kemenangan tersebut, terdapat momen Chico berinteraksi dengan mopper atau petugas pel yang mengeringkan area lapangannya.

Baca Juga

1. BL Salfok Mopper Taipei Open

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dikalahkakan tunggal putra Singapur, Loh Kean Yew pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Rabu (14/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Pemandangan tersebut diabadikan oleh akun Badminton Lovers @OptaMola melalui cuitan di Twitter mengomentari hasil skor Chico vs Kenta yang dirilis BWF Score.

Akun tersebut justru menyoroti kesigapan wanita petugas pel lapangan yang menjalankan tugasnya di saat Chico Aura memimpin 16-13 pada gim kedua atas Kenta Nishimoto.

Petugas tersebut sangat gesit dalam melakukan pekerjaannya. Dia juga menyimak instruksi Chico untuk mengelap area yang dikiranya masih basah dan tidak aman untuk bertanding.

Menariknya, akun tersebut menebak petugas pel tersebut berasal dari Indonesia yang bisa dibilang Tenaga Kerja Wanita (TKW) dari Indonesia yang direkrut BWF untuk acara Taipei Open.

“Mbak-mbak petugas pel lapangan baju biru kayaknya TKW dari Indonesia. Gue demen lihat cara kerjanya dia yg gesit masuk lapangan sambil lari-lari, rajin disuruh Chico, bersemangat Tolong mimin BWF naikkan gaji mbak tukang pel court 3,” tulis akun Opta Mola.

Baca Juga

Terlepas dari pemandangan tersebut, permainan Chico Aura dalam menghadapi Kenta Nishimoto mendapatkan apresiasi dari sejumlah Badminton Lovers (BL)

Baca Juga

Kemenangan atas Kenta Nishimoto tersebut mengantarkan Chico Aura Dwi Wardoyo menembus semifinal Taipei Open 2023.

Ini merupakan semifinal kedua yang dicapai Chico Aura Dwi Wardoyo setelah Indonesia Masters 2023 di mana saat itu dia harus puas berstatus runner-up usai kalah dari Jonatan Christie.

Selanjutnya di babak empat besar turnamen BWF Super 500 pada Sabtu (24/06/23) besok, Chico Aura Dwi Wardoyo akan menghadapi pemenang antara dua wakil tuan rumah, Wang Tzu Wei vs Lin Chun-yi.

Baca Juga
Chico Aura Dwi WardoyoBulutangkisBerita BulutangkisKenta NishimotoBadminton Lovers (BL)Taipei Open

Berita Terkini