Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2023: Bantai China 4-1, Indonesia Juara Grup
INDOSPORT.COM – Indonesia berhasil keluar sebagai juara Grup A usai membantai China dengan skor 4-1 di fase grup Kejuaraan Asia Junior 2023.
Skuat Indonesia mampu memenuhi target yakni menjadi juara grup usai mengalahkan China dengan skor telak di match kedua Grup A pada Kejuaraan Asia Junior 2023, Minggu (9/7/23).
Berhadapan dengan China yang merupakan unggulan pertama di ajang beregu ini ternyata tak membuat skuat Garuda Muda Indonesia gentar.
Hal ini dibuktikan dengan Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu yang meraih kemenangan pertama untuk tuan rumah.
Adrian/Felisha berhasil menang meski mendapatkan perlawanan sengit dri Zhu Yi Jun/Huang Ke Xin dengan skor 21-16, 23-25 dan 21-10.
Sayangnya kemenangan tersebut tidak bisa dilanjutkan oleh Mutiara Ayu Puspitasari yang kalah dari Xu Wen Jing dengan skor 12-21 dan 10-21.
Namun akhirnya kekalahan Mutiara Ayu Puspitasari bisa ditebus oleh tiga wakil Indonesia lainnya. Yakni Alwi Farhan yang menang dari Hu Zhe An dengan skor 21-19 dan 21-11.
Selain itu Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani (ganda putri) dan Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin.
Kemenangan ini membuat Indonesia berhasil keluar sebagai juara Grup A, sedangkan China menjadi runner-up. Selanjutnya Alwi Farhan dkk akan berjumpa dengan India di babak perempat final.
Untuk lebih lengkapnya, berikut rekap hasil Indonesia vs China di fase grup Kejuaraan Asia Junior 2023:
1. Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2023:
- XD – Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathamniel Pasaribu vs Zhu Yi Jun/Huang Ke Xin: 21-16, 23-25 dan 21-10
- WS – Mutiara Ayu Puspitasari vs Xu Wen Jing: 12-21 dan 10-21
- MS – Alwi Farhan vs Hu Zhe An: 21-19 dan 21-11
- WD- Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani vs Liao Li Xi/Zhang Wen Xiao: 17-21, 21-19 dan 21-12
- MD – Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin vs Ma Shang/Zhu Yi Jun: 21-15, 13-21 dan 21-15
Sekadar informasi, pertandingan antara Indonesia vs India di perempat final Kejuaraan Asia Junior 2023 akan berlangsung pada Senin (10/7/23) mulai pukul 09:00 WIB.