x

Ada Mantan Greysia Polii, 4 Bintang Bulutangkis Indonesia yang Jarang Tersorot Usai Cedera

Kamis, 10 Agustus 2023 13:55 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
Termasuk Rosyita Eka Putri Sari yang merupakan mantan terindah Greysia Polii, intip empat atlet bulutangkis top Indonesia yang sudah jarang tersorot usai cedera.

INDOSPORT.COM – Termasuk Rosyita Eka Putri Sari yang merupakan mantan terindah Greysia Polii, intip empat atlet bulutangkis top Indonesia yang sudah jarang tersorot usai cedera.

Bisa datang kapan saja, cedera memang bisa jadi salah satu halangan paling serius bagi atlet bulutangkis Indonesia yang hidupnya dipenuhi mimpi-mimpi untuk menjadi juara.

Meskipun banyak pula atlet yang bisa tetap survive dengan keadaannya, tetapi banyak pula atlet bulutangkis yang tiba-tiba hilang jadi sorotan begitu dia terpapar cedera.

Mereka menghilang dari sorotan tak sedikit yang terpaksa memutus mimpi lebih cepat dari rencana karena banyak pertimbangan dengan cederanya.

Alhasil, hidupnya dipenuhi kejutan dengan keputusan untuk putar haluan ke bidang lain di luar bulutangkis. Berikut ini ada empat pebulu tangkis Indonesia yang jarang tersorot usai cedera.

Baca Juga

1. Rosyita Eka Putri Sari

Pernah berpasangan dengan Greysia Polii sekitar 2017 silam, Rosyita Eka Putri Sari menjadi salah satu jajaran ganda putri top yang dimiliki Indonesia.

Berbagai gelar juara telah dipersembahkan Rosyita Eka Putri Sari yang pernah menapaki top 13 di ranking BWF bersama Della Destiara Haris tersebut.

Sayangnya, cedera ACL menghampiri Rosyita Eka Putri Sari saat berpartisipasi di ajang SEA Games 2017 bersama Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Rosyita Eka Putri Sari sempat menjalani perawatan cedera cukup intensif dan sempat memutuskan comeback ke lapangan.

Baca Juga

Sayangnya, dia harus mendapati rangkaian kegagalan, dan akhirnya dia keluar dari PBSI. Setelah tak lagi dari atlet PBSI, nama Rosyita Eka Putri Sari menjadi jarang tersorot.

Di instagramnya, pebulu tangkis kelahiran Sleman, Yogyakarta, itu tak cukup sering mengunggah rutinitasnya. Kalau pun iya, biasanya dia kerap mengunggah momen di luar bulutangkis.

Seperti beberapa saat lalu di mana Rosyita Eka Putri Sari kepergok melakukan latihan di Cypress Badminton Academy, Amerika Serikat.

Eks ganda putri PBSI, Rosyita Eka Putri Sari saat berlatih di luar negeri, Sumber: Instagram @cypressbadminton.

Meski begitu, tidak diketahui secara pasti maksud keberadaan Rosyita Eka Putri Sari berada di Amerika Serikat, apakah berkarier di sana atau sekadar liburan.

Karena jika ditelisik di unggahan terbaru di instagramnya, eks partner Greysia Polii itu agaknya sudah kembali ke Indonesia dan hobi plesiran ke berbagai tempat.

Baca Juga

1. Pebulu tangkis Top Indonesia Jarang Tersorot Usai Cedera

Deretan Pebulutangkis Top Indonesia Jarang Tersorot Usai Cedera.

2. Edi Subaktiar

Menyusul Rosyita Eka Putri Sari, deretan pebulu tangkis top Indonesia yang hilang kabar usai cedera adalah Edi Subaktiar.

Edi Subaktiar dulunya adalah bintang bulutangkis ganda campuran yang pernah bersinar di top 12 ranking BWF bersama Gloria Emanuelle Widjaja.

Sayangnya, karier Edi Subaktiar harus dibayar mahal ketika dia mengalami cedera ACL saat bertanding di nomor perorangan SEA Games 2017 di Kuala Lumpur melawan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Pebulu tangkis kelahiran Sidoarjo Jawa Tengah pada 13 Januari 1994 itu memutuskan untuk melakukan operasi pada 14 Oktober 2017.

Baca Juga

Sempat bangkit dan melawan cedera, tetapi rasa nyeri dan trauma membuat Edi Subaktiar tak bisa seperti dulu, hingga dia terdegradasi dari pelatnas PBSI pada awal 2019.

Gloria Emanuelle Widjaja yang bercerai dari Edi Subaktiar, langsung dicarikan pasangan baru oleh PBSI, yakni Hafiz Faizal. Sementara Edi Subaktiar kembali ke PB Djarum, klub yang menaunginya.

Sejak kembali ke klub, kabar Edi Subaktiar sudah jarang tersorot seiring dengan keputusannya menjadi pelatih kepala di PB Champions, Magelang.

3. Nandini Putri Arumni

Senasib dengan Rosyita Eka Putri Sari dan Edi Subaktiar, kabar Nandini Putri Arumni menjadi misterius usai terpapar cedera di usia yang masih sangat muda.

Pebulu tangkis kelahiran Blora 22 Februari 2001 itu mengalami cedera ACL saat tampil di Piala Uber 2020 melawan Yaelle Holuaux di laga penyisihan antara Indonesia vs Prancis.

Baca Juga

Nandini Putri mundur saat kedudukan 12-21, 21-16, 17-20. Akibat cedera ACL itu, Nandini Putri Arumni dipaksa menepi sejenak dari lapangan bulutangkis demi perawatan maksimal.

Nandini Putri Arumni sendiri masih terlihat berlatih di pelatnas PBSI Cipayung sebelum akhirnya terdegradasi pada awal 2023. Sampai saat ini kabarnya sudah jarang tersorot.

4. Asty Dwi Widyaningrum

Deretan pebulu tangkis top Indonesia yang hilang kabar usai cedera adalah Asty Dwi Widyaningrum. Menurut riwayatnya, dia pernah mengalami cedera ankle kaki saat simulasi Piala Uber 2020.

Karena cederanya beberapa kali kambuh, Asty Dwi Widyaningrum selama menghuni pelatnas PBSI, menjadi terbatas secara penampilan bertanding.

Setelah itu berharap bisa kembali merajut prestasinya di ranking BWF, pebulu tangkis kelahiran Papua pada 25 Oktober 1999 itu justru terdegradasi PBSI pada 2023 dan kini dia jarang tersorot media.

Baca Juga
Rosyita Eka Putri SariTRIVIABulutangkisBerita BulutangkisEdi SubaktiarAsty Dwi WidyaningrumNandini Putri ArumniIndepth

Berita Terkini