Seo Seung-jae Samai Rekor Legenda Indonesia Usai Juara di Kejuaraan Dunia Bulutangkis
INDOSPORT.COM – Pebulu tangkis spesialis ganda Korea Selatan, Seo Seung-jae, berhasil menyamai rekor menganggumkan milik legenda Indonesia Christian Hadinata usai jadi juara di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Seo Seung-jae saat ini masih menarik atensi karena berhasil menjadi juara di dua sektor sekaligus pada ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Pasangan Kang Min Hyuk/Seo Seung-jae berhasil meraih kemenangan di nomor ganda putra usai mengalahkan tuan rumah Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di partai final.
Kang/Seo berhasil menang lewat rubber gim dengan skor 14-21, 21-15 dan 21-17 atas Kim/Rasmussen, yang juga mendapatkan tekanan dari suporter tuan rumah.
Tak hanya itu, Korea Selatan juga berhak menjadi juara umum setelah Seo Seung-jae/Chae Yujung juga secara mengejutkan menjadi juara.
Seo/Chae berhasil mengalahkan unggulan pertama asal China yakni Zheng Siwei/Huang Yaqiong di babak final, Minggu (27/08/23).
Seo/Chae berhasil menang lewat duel seru yang berlangsung dalam tiga gim dengan skor 21-17, 10-21 dan 21-18 dari Zheng/Huang.
Dua gelar yang diraih Seo Seung-jae pun membuat dirinya berhasil mendapatkan banjir pujian, sekaligus mencatatkan rekor impresif
Yakni Seo Seung-jae menyamai rekor milik legenda Indonesia yakni Christian Hadinata sebagai pemain yang berhasil meraih dua gelar juara sekaligus di Kejuaraan Dunia Bulutangkis.
Seo Seung-jae juga menjadi pemain keempat yang mampu menorehkan sejarah gemilang tersebut di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
1. Samai Rekor para Legenda
Sebelumnya terdapat empat legenda bulutangkis yang meraih dua gelar juara dunia sekaligus dalam satu edisi Kejuaraan Dunia Bulutangkis.
Sebelumnya ada Christian Hadinata yang meraih medali emas di nomor ganda putra bersama Ade Chandra dan di ganda campuran bersama Imelda Wiguna pada 1980.
Lalu ada legenda Korea Selatan yakni Park Joo-bong bersama Kim Moon Soo di ganda putra, dan Yoo Sang Hee di ganda campuran pada 1985.
Park Joo-bong juga meraih gelar bersama pasangan yang sama di ganda putra, dan bersama Chung Myung Hee di ganda campuran pada 1991.
Kemudian ada Kim Dong Moon bersama Ha Tae Kwon di ganda putra, dan Ra Kyung Min di ganda campuran pada 1999 silam.
Kini dilanjutkan oleh Seo Seung-jae yang meraih gelar di ganda putra bersama Kang Min Hyuk dan Chae Yujung di ganda campuran pada 2023.
Ini berarti, ada tiga pebulu tangkis Korea yang berhasil meraih dua gelar sekaligus di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Di sisi lain, satu gelar lagi di borong oleh An Se-young yang menang atas Carolina Marin dengan skor telak 21-12 dan 21-10 di partai pemungkas.
Hasil ini membuat Korea Selatan keluar sebagai juara umum karena meraih tiga gelar sekaligus yakni di tunggal putri, ganda putra dan ganda campuran di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.