x

Chico Aura Kalah Terhormat Usai Mampu Persulit Viktor Axelsen di China Open 2023

Selasa, 5 September 2023 17:38 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo di Japan Open 2023. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM – Hasil pertandingan babak 32 besar China Open 2023 pada Selasa (5/9/23) antara Viktor Axelsen vs Chico Aura Dwi Wardoyo yang dimenangi tunggal Denmark.

Babak 32 besar ajang bulutangkis sektor tunggal putra China Open 2023 mempertemukan Chico Aura Dwi Wardoyo dengan Viktor Axelsen.

Baca Juga

Chico mampu tampil apik dalam pertandingan kali ini dan sempat unggul  5-3 dari Viktor Axelsen di China Open 2023.

Hanya saja, interval kemudian mampu dikuasai oleh Axelsen dengan 11-9 atas Chico Aura Dwi Wardoyo.

Selepas bermain imbang 17-17, Viktor Axelsen akhirnya mampu memenangkan laga dengan 21-17 atas Chico Aura Dwi Wardoyo.

Gim Kedua

Memasuki gim kedua, Chico Aura Dwi Wardoyo mampu unggul di awal gim dengan skor 3-2 sebelum kemudian Viktor Axelsen bisa melaju dan mendapat poin

Baca Juga

Axelsen mampu unggul dengan skor 8-5 sebelum kemudian menutup interval gim kedua dengan skor 11-7.

Selepas interval, Viktor Axelsen sempat unggul cukup jauh, dengan skor 16-12 dan mampu dikejar Chico hingga kedudukan 17-17.

Hanya saja, Axelsen kemudian mampu meraih 3 poin beruntun untuk lebih dulu mendapatkan gim poin 20-17.

Gim kedua akhirnya mampu dimenangkan oleh Viktor Axelsen dengan skor 21-18 atas Chico Aura Dwi Wardoyo di China Open 2023.

Baca Juga

1. Viktor Axelsen di Antara China Taipei dan Jepang

Juara Indonesia Open 2023, Viktor Axelsen, Tunggal Putra Denmark.

Selepas laga melawan Chico Aura Dwi Wardoyo, Viktor Axelsen akan melanjutkan langkah ke babak 16 besar.

Axelsen akan menanti pemenang antara pemain asal China Taipei, Wang Tzu Wei dan Kentan Nishimoto yang akan bertemu di babak 32 besar China Open.

Baca Juga

Sementara, dengan tersingkirnya Chico, maka tim bulutangkis Indonesia menyisakan 3 tunggal putra yang akan lolos ke babak 16 besar.

Shesar Hiren Rhustavito menjadi yang pertama lolos usai menekuk pemain India, Priyanshu Rajawat dengan dua gim langsung,l 21-13 dan 26-24.

Pada babak 16 besar, Vito akan menghadapi pemain Malaysia, Ng Tze Yong yang pada babak sebelumnya sukses menekuk Prannoy HS dari India.

Langkah Shesar Hiren Rhustavito kemudian diikuti oleh Jonatan Christie yang dalam partai perdana ini mampu tampil apik.

Baca Juga

Jojo mampu menekuk jagoan China, Weng Hong Yan dalan tiga gim, 22-20, 19-21, dan 21-10 yang mengantarnya ke babak 16 besar.

Pada babak 16 besar nanti, Jonatan Christie akan menghadapi pemain asal Kanada, Brian Yang yang menekuk pemain Israel, Misha Zilberman.

Sementara, satu pemain yang belum turun adalah Anthony Sinisuka Ginting yang baru akan main di hari kedua melawan pemain asal Thailand, Kantaphon Wangcharoen.

Sebagai catatan, Anthony Sinisuka Ginting dijagokan dalam kompetisi kali ini, mengingat pernah memenangkan China Open tahun 2018.

Baca Juga
Viktor AxelsenChico Aura Dwi WardoyoChina OpenBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini