x

Cara Tai Tzu Ying Taklukkan Lawan Tanpa Modal Analisis Video, Tak Efekfif Jumpa Big 4 Queens?

Minggu, 10 September 2023 16:00 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Bagaimana cara tunggal putri Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, taklukkan lawannya tanpa video analisis walaupun tampaknya tak efektif jumpa Big 4 Queens.

INDOSPORT.COM – Bagaimana cara tunggal putri Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, taklukkan lawannya tanpa analisis video walaupun tampaknya tak efektif jumpa Big 4 Queens.

Menonton analisis video sebelum bertanding kiranya adalah hal yang lumrah bagi atlet bulutangkis, tak terkecuali bagi An Se-young dan Carolina Marin sebagai salah dua atlet top.

Baca Juga

Menonton video analisis itu pastinya berguna untuk mencari kelemahan dan pola permainan lawan dan diri sendiri demi meraih kemenangan di setiap pertandingan.

Namun, hal itu tampaknya tidak berlaku bagi tunggal putri Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, yang mengaku tak pernah menonton video lawan sebagai persiapan prapertandingan.

“Saya tidak pernah menonton video (analisis) apapun sebagai bagian persiapan. Saya tak menonton diri saya maupun orang lain,” tandas Tai Tzu Ying melalui BWF News.

Hanya satu variabel yang ada dalam benak mantan unggulan nomor 1 tunggal putri itu, yaitu jumlah kesalahan yang dibuatnya yang mana semakin kecil, kian besar peluangnya untuk menang.

Baca Juga

“Hasil pertandingan bergantung pada jumlah eror yang saya buat,” ujarnya, “Saat saya kalah, saya tahu aspek mana yang tak dilakukan dengan baik.”

“Jadi, jika saya menonton video (analisis) di masa lalu, semua yang saya pelajari adalah saya perlu memperbaiki kesalahan saya.”

“Mengetahui hal ini tidak akan membantu permainan saya karena bergantung pada saya sendiri. Jika saya bisa melakukan segalanya yang saya inginkan atau yang harus dilakukan, saya bisa memberikan tindakan terbaik saya.”

“Jika saya menonton video (analisis) dan masih membuat banyak eror, hal itu tidak akan membantu. Semua memang berserah pada saya sendiri.”

Lantas bagaimana cara Tai Tzu Ying mempelajari lawannya apabila pebulu tangkis Chinese Taipei itu tak pernah menonton video analisis?

Baca Juga

1. Fokus Diri Sendiri dan Belajar dari Pengalaman Tanding

Tunggal putri Chinese Taipe, Tai Tzu Ying.

Tai Tzu Ying sendiri sering berjumpa dengan lawan tangguh, seperti An Se-young, Akane Yamaguchi, Chen Yufei, dan Carolina Marin yang konsisten bisa mengalahkannya.

Lantas, bagaimana cara Tai Tzu Ying bisa menyeimbangi kemampuan lawannya jika tak mempelajari permainan mereka melalui video analisis mengingat lawannya itu pastinya terus berkembang menjadi lebih baik?

Baca Juga

“Secara umum, pemain tidak akan berubah terlalu banyak,” responsnya, “Contohnya, An Se-young dahulunya banyak memakai rally, tetapi dia sekarang cenderung mencoba lebih sering menyerang.”

“Chen Yu Fei juga mirip dengan An Se-young, mereka tak banyak menyerang pada awalnya, tetapi mereka kini melakukannya lebih banyak lagi. Akane adalah pemain yang lebih menyerang lagi.”

“Pemain, seperti Akane, An Se-young, dan Chen Yu Fei sekarang bermain lebih sangat cepat. Jadi, lebih penting bagi saya untuk menyiapkan diri saya ketimbang memahami mereka.”

Lebih lanjut lagi, Tai Tzu Ying mengemukakan bahwa ia harus mengurangi jumlah erornya jika membuat banyak kesalahan sembari juga meningkatkan kecepatan.

Baca Juga

“Saya sudah melawan mereka berkali-kali, saya cukup tahu (kemampuan) mereka. An Se-young sangat konsisten, Akane kuat dalam serangan dan juga cepat. Jadi, secara umum saya memahami mereka.”

“Namun, pertama dan yang terpenting adalah menyiapkan diri saya. Saya cenderung membuat banyak kesalahan sehingga eror itu tinggal dikurangi saja sekaligus meningkatkan kecepatan saya.”

“Saya harus mempersiapkan diri sebelum memikirkan lawan saya. Jumlah kesalahan yang saya buat dalam pertandingan sangatlah banyak. Makanya, saya harus mengurangi kesalahan saya sebelum memikirkan solusi terhadap lawan saya.”

“Contohnya, jika saya tidak bisa membuat bola tetap berada di dalam garis, apapun yang saya lakukan percuma. Jika saya tidak bisa mengendalikan kesalahan saya, saya tidak bisa menantangnya,” tutup Tai Tzu Ying.

Baca Juga
Akane YamaguchiTai Tzu YingBulutangkisAn Se-young

Berita Terkini