Apriyani/Fadia Lolos ke 16 Besar Asian Games, Badminton Lovers Malah Khawatir
INDOSPORT.COM – Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 usai libas Lui Lok Lok/Ng Wing Yung, badminton lovers malah khawatir.
Kekhawatiran badminton lovers itu lantaran kemenangan 21-14 dan 21-14 yang diraih Apriyani/Fadia atas Lui Lok Lok/Ng Wing Yung hari ini, harus diwarnai kejadian memilukan saat wakil Indonesia terjatuh di match point gim kedua.
Ya, Apriyani Rahayu memang terjatuh di gim kedua saat dia dan Siti Fadia kondisinya tinggal satu poin lagi meraih kemenangan atas ui Lok Lok/Ng Wing Yung di babak 32 besar Asian Games 2022 pada Selasa (3/10/23).
Terjatuhnya Apriyani Rahayu itu bahkan membuat pertandingan terhenti beberapa lama, dan pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian, sempat tersorot panik melihat muridnya kesakitan.
Beruntung setelah mendapatkan perawatan tim medis, Apriyani Rahayu bisa melanjutkan permainan meskipun gerakannya terbatas.
Sang lawan sempat mencuri satu angka. Namun di reli selanjutnya Apriyani/Fadia mampu menahan gempuran serangan, dan memastikan kemenangannya di gim kedua.
Saat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dipastikan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022, di media sosial massif kekhawatiran badminton lovers soal kondisi atlet bulutangkis Indonesia itu.
“Apri semoga kakinya baik-baik saja ya ga terlalu parah,” tulis akun X@chetapil.
“Moga Apri gak kenapa-napa,” tulis @in****
“Semoga kaki Apri gpp,” tulis @mah****
1. Heroiknya Apriyani/Fadia
Terlepas dari kondisi kaki Apriyani Rahayu dan doa terbaik untuknya, badminton lovers Indonesia dibuat bangga dengan apiknya permainan sang atlet dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Karena memang sepanjang pertandingan melawan Lui Lok Lok/Ng Wing Yung pada Selasa (3/10/23) di Binjiang Gmynasium Hangzhou itu, Apriyani/Fadia sangat dominan dan tak terbendung.
Di gim pertama saja, Apriyani/Fadia unggul sangat telak 11-2. Lawan nyaris mendekati, namun Apriyani/Fadia tetap stay cool dan akhirnya memenangi laga.
Di gim kedua, kecuali insiden terjatuhnya Apriyani Rahayu di match point, nyari wakil Hong Kong kesulitan untuk mengejar.
Selanjutnya di babak 16 besar Asian Games 2022, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi unggulan keempat asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Pasangan Jepang itu tentu bukan lawan yang mudah bagi Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti lantaran head to head mereka juga tipis.
Dilansir dari laman BWF, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sudah berjumpa sebanyak tiga kali.
Wakil Indonesia masih tertinggal 1-2, namun memenangkan pertemuan terakhir yakni di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Jika terus lolos ke perempat final, Apriyani/Fadia kemungkinan juga akan menantang Pearly Tan/Thinaah Muralitharan atau Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Perjalanan yang sungguh terjal, namun Apriyani/Fadia masih memiliki peluang lebar untuk mencetak sejarah merebut medali Asian Games 2022.