x

Update Cedera An Se-young Usai Tembus 13 Kali Final di 2023, Bakal Absen Lama?

Selasa, 10 Oktober 2023 11:53 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
Ratu bulutangkis Korea Selatan yang sudah menembus 13 kali turnamen pada 2023, An Se-young bakal rehat sejenak usai mengalami cedera di Asian Games 2022.

INDOSPORT.COM - Ratu bulutangkis Korea Selatan yang sudah menembus 13 final turnamen sepanjang 2023, An Se-young bakal rehat sejenak usai mengalami cedera di Asian Games 2022.

An Se-young baru saja memperpanjang rekor fantastisnya dengan mengantarkan tim putri Korea Selatan meraih medali emas beregu bulutangkis Asian Games 2022.

Baca Juga

An Se-young juga menyabet medali emas di kategori individu Asian Games 2022 usai di final pada Minggu (7/10/23) dia mengalahkan Chen Yufei dari China dengan skor 18-21, 17-21, 21-8.

Alhasil, rekor fantastis An Se-young pun bertahan sebagai tunggal putri yang masih sangat sulit dikalahkan sepanjang musim ini. 

Termasuk emas Asian Games tidak termasuk di kategori beregu, An Se-young tak terhentikan menapaki 13 final turnamen dengan perincian 10 gelar juara.

Capaian yang rasanya sangat pantas didapatkan An Se-young berkat kerja keras tanpa henti hingga dia layak dijuluki baby alien dan bocah ajaib.

Baca Juga

Sayangnya capaian gemilang An Se-young harus dibayar mahal dengan cedera lutut yang menghinggapinya di final Asian Games 2022, hingga membuatnya harus rehat sejenak.

"An Se-young (21, Samsung Life Insurance), pebulutangkis putri yang menunjukkan semangat juang luar biasa di Asian Games akan menjalani perawatan selama 2-5 minggu akibat pecahnya tendon dekat lutut," tulis media Korea Selatan, Chosun.

“Proses pemulihan diperkirakan memakan waktu paling cepat dua sampai lima minggu. Awalnya dikhawatirkan dia mengalami luka serius, namun untungnya sebatas cedera ringan,” sambung Chosun.

Bakal absen dua sampai lima minggu, apakah artinya An Se-young bakal melewatkan sederet turnamen terdekat seperti Denmark Open 2023?

Baca Juga

1. Lewatkan Denmark Open 2023?

Lewatkan Denmark Open 2023?

Ajang Denmark Open 2023 sendiri akan menjadi turnamen bulutangkis Super 750 yang akan berlangsung pada 17-22 Oktober.

Hanya saja, An Se-young dipastikan akan melewatkan Festival Olahraga Nasional Korea Selatan demi menjalani rehabilitasi terbaik.

Baca Juga

“Dia akan banyak istirahat setelah perawatan, mengingat hampir berkompetisi di semua kompetisi internasional musim ini. Dia juga akan melewatkan Festival Olahraga Nasional,” pungkasnya.

Jika flashback sejenak bagaimana An Se-young cedera di final Asian Games 2022, kejadiannya memang terlihat memilukan.

Chen Yufei sang lawan bahkan sangat khawatir di saat tim medis memberikan perawatan untuk An Se-young yang kesakitan di lapangan.

Baca Juga

Orang tua An Se-young yang hadir menyaksikan di venue Binjiang Gymnasium juga berteriak keras agar sang putri berhenti.

“Cukup! Berhenti saja tak apa,” kata Lee saat bertereiak dari tribun,” ucap Lee Hyun-hee, ibunda An Se-young melansir N Sport.

“Putriku jarang menunjukkan rasa sakit di stadion, dan melihatnya seperti itu membuatku merasa tidak enak,” kata ayah An Se-young, An Jung-hyun.

Sebagai orang tua, aku ingin dia berhenti bermain. Tapi aku mendukungnya karena aku tahu dia memiliki kepribadian yang tidak akan pernah menyerah,” pungkasnya.

Baca Juga
Asian GamesKorea SelatanBulutangkisAn Se-youngBerita BulutangkisAsian Games 2022

Berita Terkini