x

Gregoria Mariska Tunjung Ditunggu PV Sindhu Usai Lolos 16 Besar Denmark Open 2023

Selasa, 17 Oktober 2023 21:25 WIB
Editor: Juni Adi
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung pada badminton perorangan Asian Games 2022. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Gregoria Mariska Tunjung berhasil lolos ke babak 16 besar Denmark Open 2023 usai mengalahkan wakil Jepang, Nozomi Okuhara.

Sektor tunggal putri Indonesia di Denmark Open 2023 tampil mengesankan di babak 32 besar yang berlangsung di Juske Bank Arena, Selasa (17/10/23) malam WIB.

Baca Juga

Menghadapi wakil Jepang, Nozomi Okuhara, Gregoria Mariska Tunjung menang dua set langsung dengan skor 21-11 dan 21-12 dalam tempo 35 menit.

Perbedaan kualitas keduanya terlihat sejak menit awal ketika Gregoria unggul 7-9. Ia mampu mempertahankan keunggulan hingga jeda dengan skor akhir 11-7.

Usai interval, Jorji -sapaan Gregoria- kembali mendominasi jalannya pertandingan. Ia mendulang dua angka lagi, namun perlahan Nozomi memperkecil keadaan menjadi 13-8.

Jorji melesat dengan unggul enam angka, 16-10 setelah pengembalian Nozomu menyangkut di net. Pundi-pundi poin Gregoria bertambah hingga 18-11.

Baca Juga

Gregoria menutup gim pertama dengan keunggulan 21-11. Memasuki gim kedua, Jorji sempat tertinggi empat angka beruntun 5-4.

Tetapi perlahan ia bisa menyamakan kedudukan jadi 6-6. Poin demi poin berhasil disikat oleh Gregoria hingga ia unggul 11-6 pada jeda.

Nozomi tidak tinggal diam, ia juga beberapa kali melakukan perlawanan dirinya mendekat dengan 8-14.

Gregoria langsung fokus kembali usai kehilangan satu poin. Smes menyilang ke sisi forehand Nozomi membuat Gregoria unggul 16-8.

Baca Juga

Drop shot menyilang di depan net lagi-lagi jadi andalan Jorji untuk meraih match point 20-11. Gregoria menutup pertandingan dengan kemenangan 21-12 guna lolos ke babak 16 besar Denmark Open 2023 dan akan bertemu PV Shindu.


1. Bertemu PV Sindhu

Tunggal Putri India, Pusarla Venkata Sindhu selepas laga Indonesia Open 2023, Selasa (13/06/23).

Kemenangan yang didapatkan Gregoria tersebut adalah yang pertama sejak berhadapan dengan Okuhara pertama kali pada nomor tim di ajang Kejuaraan Asia 2918.

Pada saat itu, Gregoria Mariska harus mengakui keunggulan Nozomi Okuhara dengan kedudukan 15-21, 21-19, dan 15-21.

Baca Juga

Selanjutnya, Grego dipaksa menyerah pada ajang China Open 2018, 15-21, 21-19, dan 12-21. Serta, kalah dari Okuhara All England 2019, 17-21 dan 16-21.

Menurut Gregoria Mariska, kemenangan di babak 64 besar Denmark Open 2023 karena Nozomi Okuhara sedang tidak berada dalam kondisi terbaik.

"Nozomi (Okuhara) pemain yang bagus walaupun yang sama-sama kita tahu, dia tidak dalam kondisi terbaik," ungkap Gregoria Mariska dikutip dari PBSI.

Tak hanya itu, Gregoria Mariska menyinggung sedikit soal persiapannya di babak 32 besar Denmark Open 2023.

Baca Juga

Selain karena kondisi Nozomi Okuhara yang sedang tidak baik-baik saja, Gregoria Mariska mengaku punya cara lain untuk mengalahkan pebulutangkis Jepang tersebut.

Menurut Gregoria Mariska, dirinya juga berusaha semaksimal mungkin untuk tetap bermain dengan tenang.

Gregoria Mariska mengaku penampilan tenang membuatnya tidak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

"Hari ini saya bermain cukup tenang yang membuat saya tidak banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri," tambah Grego.

Dengan kemenangan atas Nozomi Okuhara, maka Gregoria akan menghadapi pemain bulutangkis andalan India, Pusarla V. Sindhu.

Hal tersebut dikarenakan Pusarla V. Sindhu juga berhasil menang atas pebulutangkis Skotlandia, Kirsty Gilmour.

Baca Juga
Gregoria MariskaDenmark OpenBulutangkis

Berita Terkini