Jonatan Christie Lolos ke Final French Open 2023 Usai Gasak Loh Kean Yew
INDOSPORT.COM – Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil melangkah ke final French Open 2023 usai menggasak Loh Kean Yew dengan skor 21-18 dan 21-13.
Di set pertama, Jonatan Christie langsung tancap gas dan meraih tiga poin beruntun berkat permainan apiknya yang membuat Loh Kean Yew kelabakan.
Tapi sejurus kemudian Loh Kean Yew mulai panas dan mampu mengejar ketertinggalan hingga menyamakan skor menjadi 4-4.
Jojo, sapaan Jonatan Christie, sempat menyamakan kedudukan menjadi 6-6. Setelahnya kejar-kejaran poin terjadi baik karena kesalahan lawan maupun permainan ciamik keduanya.
Usai saling kejar-kejaran poin, interval set pertama pun menjadi milik Jojo dengan keunggulan 11-10 atas Loh Kean Yew.
Pasca interval, aksi saling berbalas poin masih terjadi antara keduanya. Tapi, Jojo perlahan bisa menjauh dan unggul 15-12 atau tiga poin.
Keunggulan itu hampir gagal dipertahankan Jojo. Tapi dirinya berhasil tampil apik dan kembali menjauh sehingga memenangi set pertama dengan skor 21-18 atas Loh Kean Yew.
Di set kedua, Jojo sempat mengendur dan sempat tertinggal dua poin dari Loh Kean Yew. Tapi perlahan pebulutangkis peringkat 6 dunia itu bisa menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Usai menyamakan kedudukan, Jojo makin tampil solid dan berhasil membalikkan keadaan hingga unggul tiga poin atas lawannya.
Meski sempat coba dikejar, Jojo pun berhasil menutup interval set kedua dengan keunggulan dua poin dengan skor 11-9 atas Loh Kean Yew.
1. Bakal Tantang Wakil China
Pasca interval set kedua, Jojo langsung tancap gas dan mampu meraih empat poin beruntun, hingga unggul 15-9 atas lawannya itu.
Loh Kean Yew sempat mendulang satu poin. Tapi Jojo tetap bisa mempertahankan keunggulannya dan menjauh dengan skor 16-10.
Jojo pun kian menjadi-jadi dan unggul tujuh poin atas Loh Kean Yew. Tapi setelahnya, pebulutangkis peringkat 9 dunia itu mampu memangkas jarak poin menjadi 13-18.
Hanya saja keunggulan Jojo seakan mustahil dikejar, sehingga ia pun makin menjauh dan berhasil menutup set kedua dengan skor 21-13.
Berkat kemenangan ini, Jojo berhasil memperpanjang rekornya menjadi 7-0 atas Loh Kean Yew atau Unbeaten alias tak terkalahkan.
Di samping itu, kemenangan ini membuat Jojo akan menantang pebulutangkis China yang jadi unggulan ke-8, Li Shi Feng, di final French Open 2023.
Li Shi Feng sendiri berhasil menembus final setelah mengalahkan wakil Malaysia yakni NG Tze Yong dengan skor 21-17 dan 21-12.