Bikin Nama PBSI Tercoreng, Badminton Lovers Muak dengan Drama Alex Tirta
INDOSPORT.COM – Badminton Lovers merasa muak dengan drama yang tengah menghiasi kehidupan Alex Tirta selaku Ketua Harian PP PBSI.
Sebagaimana diketahui, nama Alex Tirta saat ini tengah menjadi perbincangan panas masyarakat Indonesia. Kali ini bukan karena prestasinya di PBSI, namun karena ikut terseret dalam pusaran skandal korupsi.
Alex Tirta sendiri sejatinya telah dipanggil polisi untuk menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya terkait kasus dugaan pemerasan yang dilakukan oleh Firli Bahuri selaku pimpinan KPK kepada Syahrul Yasin Limpo yang merupakan mantan Menteri Pertanian.
Petinggi PBSI itu disebut membayarkan uang sewa rumah untuk Firli Bahuri yang disebut sebagai ‘safe house’ untuk ketua KPK saat bertemu pejabat di luar kedinasan yang terletak di Jalan Kertanegara Nomor 46, Jakarta Selatan.
Alex Tirta dipanggil oleh Polisi pada Rabu (01/11/23) pukul 14:00 WIB kemarin, namun dirinya mangkir dari pemeriksaan tersebut.
Melansir dari Ainur Rohman selaku jurnalis ternama Indonesia, alasan dibalik mangkirnya Alex Tirta dari pemeriksaan ialah lantaran alasan kesehatan.
Sehingga pemeriksaan pebisnis yang juga pemilik Hotel Alexis itu dijadwalkan ulang pada Jumat (03/11/23) mulai pukul 09:00 WIB.
Mangkirnya Alex Tirta dari penyelidikan polisi pun menuai atensi dari para Badminton Lovers dan juga netizen.
Badminton Lovers dan netizen memberikan berbagai macam reaksi soal masalah yang menyeret nama Ketua Harian PBSI tersebut.
Salah satunya ialah menilai bahwa Alex Tirta telah mencoreng nama baik PBSI yang saat ini tengah memperbaiki citranya menyusul kegagalan di sejumlah turnamen.
1. Badminton Lovers Muak dengan Drama Alex Tirta
Selain itu Badminton Lovers merasa muak dengan drama yang diciptakan oleh Alex Tirta jelang penyelidikannya di Polda Metro Jaya, yang diungkapkan di media sosial.
Bagi mereka, masalah kesehatan menjadi alasan yang sangat klasik apalagi bagi para pejabat yang terseret kasus korupsi.
“Alasan kesehatan udah basi. Yg lebih kreatif kek..” @ze******
“Basa basi busuk sekali alesan kesehatan” @de*****
“Kenapa ya orang orang dengan nama besar yang kena kasus kebanyakan terus medical cek up walaupun masih bisa beraktivitas seperti biasanya” @ho*****
“Liat in, Orang" yg di badminton paham betul bagaimana mundurny Badminton INA. Mulai Kekurangan ketenaran sbg olhrga indonesia brprestasi dunia, kekurangan bibit putri di Audisi" masuk club dll, Org" problematik ada di federasi ya kyk gni hasilny” @mc***
“Pantesan aja tahun ini prestasi perbulutangkisan carut marut ancur2an ya begini kepalanya...... Ikan busuk dr kepala dlu, hadeuh... Segera dibenahi lah ganti kepemimpinan biar berkah dan kembali berjaya lagi....” @se*****
“Boong kali, bukannya lg nyiapin dalih? Masa pelaku yg dianggap melakuan korup/gratifikasi kalo di panggil polisi alasannya selalu sama chuaakks” @OY*****
Sementara itu belum ada kabar lebih lanjut soal dugaan pemerasan yang dilakukan Firli Bahuri kepada Syahrul Yasin Limpo yang menyeret nama Alex Tirta.