Jadwal Odisha Masters 2023: Ada Alwi Farhan, 8 Wakil Indonesia Main
INDOSPORT.COM – Jadwal Odisha Masters 2023 hari ini, Selasa (12/12/23), di mana ada Alwi Farhan cs yang akan beraksi.
Ajang bulutangkis Odisha Masters 2023 akhirnya bergulir pada Selasa (12/12/23) hingga Minggu (17/12/23) akhir pekan ini.
Pada hari pertama, ada sebanyak delapan pemain Indonesia yang akan unjuk gigi dimulai dari babak kualifikasi dan partai pertama.
Salah satunya ada sejumlah pemain andalan tim Merah Putih yang akan beraksi seperti Alwi Farhan di tunggal putra.
Alwi Farhan akan berhadapan dengan Vishal Vasudevan yang merupakan tuan rumah di laga yang berlangsung di India ini.
Lalu ada Yohanes Saut Marcellyno yang juga tampil dan akan berhadapan dengan lawan mudah yakni Prince Dahal (Nepal).
Yohanes Saut Marcellyno sendiri sebelumnya merupakan jawara di Guwahati Masters 2023 pada akhir pekan lalu.
Kemudian ada sejumlah pemain tunggal putri yang akan unjuk gigi yakni Ruzana yang akan melawan Muskaan Khan asal India.
Lalu ada juga Mutiara Ayu Puspitasari yang akan berhadapan dengan tuan rumah lainnya yakni Isharani Baruah dari India.
Untuk lebih lengkapnya, berikut jadwal Odisha Masters 2023 hari ini, Selasa (12/12/23) mulai pukul 09.30 WIB:
1. Jadwal Odisha Masters 2023:
Court 1
- Ruzana vs Muskaan Khan (India)
- Mutiara Ayu P vs Isharani Baruah (India)
- Alwi Farhan vs Vishal Vasudevan (India)
- Tegar Sulistio vs Kuo Kuan Lin (Chinese Taipei)
- Yohanes Saut vs Prince Dahal (Nepal)
Court 2
- Bodhi Ratana Teja G vs Naren Shankar Iyer (India)
- Prahdiska Bagas S vs Tarun Reddy Katam (India)
Court 4
- Deswanti H N vs Kasturi R (Malaysia)