INDOSPORT.COM – Artis Indonesia, Shandy Aulia akhirnya membongkar alasan melatih putrinya, Claire Herbowo, berenang sejak usia dini setelah sempat dirundung oleh netizen.
Seperti dikerahui, Shandy Aulia getol melatih Claire Herbowo berenang di dalam kolam renang sejak usia 6 bulan. Tanpa bantuan alat pernapasan, Claire tampak riang saat berenang bersama ibundanya.
Namun, aksinya ini kerap menuai kritikan dari para netizen. Beberapa orang cemas dengan keselamatan Claire karena aktivitas ini dianggap berbahaya.
Meski dibanjiri kritikan, Shandy Aulia tetap tekun mengajarkan sang putri berenang. Dimulai mengundang pelatih pribadi, Shandy Aulia akhirnya berani melatih Claire seorang diri.
Hingga kemudian, di usia Claire yang menginjak 14 bulan, Shandy Aulia akhirnya membongkar alasan tersembunyi membiarkan sang putri berenang sejak usia dini.
“Banyak permintaan untuk saya sharing mengenai Claire’s Swim Journey dan inilah sedikit cerita mengenai Claire’s Swim Journey,” tulis Shandy Aulia lewat postingan di Instagram.
Dalam postingannya itu, Shandy Aulia memperlihatkan sederet cuplikan video Claire berada di tepi kolam renang. Claire tanpa rasa takut mencoba naik turun tangga di tepian kolan, dan membiarkan kedua kakinya mengambang sambil berpegangan pada bibir kolam.
“Ini hal yang penting dalam mengajarkan berenang pada anak, untuk apa?” lanjut Shandy Aulia.
Hal ini yang mencoba diungkapkan pemeran utama film ‘Eifel I’m in Love’ itu. Shandy Aulia ingin Claire tumbuh sebagai anak yang tak mengenal rasa takut dan membangun kesadaran saat berenang di kolam demi keamanan saat anak berenang nantinya.
“Untuk membangun awareness anak pada saat berenang bagaimana belajar naik dan turun ke tepi kolam renang untuk keamanan saat anak berenang nantinya,” jelas Shandy Aulia.
“Walau sempat sedikit terpeleset Claire bisa menguasai dan tetap tenang.”
Selain itu, Shandy juga ingin melatih Claire berenang harus tetap tenang dan harus memberikan kesempatan pada claire untuk percaya kalau Claire mampu menyelsaikan dengan usahanya sendiri.
Selanjutnya, Shandy ingin melatih kemampuan berenang yang dimiliki Claire ke tahapan berikutnya. Yakni, berenang menyelam sendiri dalam beberapa detik tanpa dibantu dengan pegangan.
Namun, Shandy menekankan bahwa semuanya harus melewati proses belajar. Jadi, kemampuan berenang Claire saat ini memang tidak dicapai dengan cara yang instan.
Postingan Shandy Aulia ini sontak langsung mendapatkan apresiasi dari netizen yang juga sesama ibu. Beberapa di antara mereka bahkan terinspirasi mengikuti jejak Shandy untuk melatih anaknya berenang sejak dini.
@artikasaridevi: “Anak hebat! mommynya juga keren bikin Claire bisa tumbuh jadi anak yang percaya diri.”
@dicky_akira: “Dari awal sampe akhir aku tahan napas takut si baby jatuh.”
@andien_ara23: “Salud sma mom shandy, claire jatuh gak panik, dan tetap calm, makanya claire bisa tenang, kalo gue mungkin dah teriak dan kaget.”
@pendosaaaa99: “Kenapa sih kamu pinter bgt claire.. Bagus banget ya perkembangan mentalnya anak ini ga ada takut nya loh. Numbuhin rasa berani pada anak tu susah bgt.. Proud of you claire.. And goodjob buat mama nya. mamanya juga harus diapresiasi.”
@fatma_mae: “Kamu pinter bangt si claire... Aku yng segede ini aja ngga bisa berenang lihat kolam renang udah trauma duluan.”