Tacchinardi: Milan Sedang Sekarat

Sabtu, 7 Februari 2015 19:21 WIB
Editor: Irfan Fikri
© INDOSPORT/GETTY IMAGES
 Copyright: © INDOSPORT/GETTY IMAGES

AC Milan dan Juventus akan saling mengalahkan pada pertandingan pekan ke-22 Serie A Italia di Juventus Stadium, Minggu (08/02/15) dini hari nanti.

Jarak poin antara Juventus dan Milan sangat sangat terpaut jauh, 21 poin. Hal ini membuat Tacchinardi, yang pernah memperkuat Juve selama 13 tahun, berpikir Milan tidak dalam kondisi fit untuk menantang juara bertahan Italia tersebut.

"Saya berpikir bahwa Juve akan mendominasi permainan karena mereka berada dalam penampilan puncak baik secara fisik dan psikologis. Apalagi mereka nanti akan bermain di kandang sendiri,” ucap ia kepada Tuttomercatoweb.

Tacchinardi memprediksi Juventus akan tampil menekan, terutama untuk menjauh dari kejaran AS Roma yang saat ini terpaut tujuh poin.

"Juventus dipastikan akan tampil menekan. Karena kondisi Milan tak kunjung membaik usai meraih kemenangan 4-2 melawan Real Madrid di Dubai beberapa waktu lalu.”

"Saya tidak tahu apakah itu karena masalah fisik atau mental yang mendera Milan. Namun yang pasti saat ini Milan sedang sakit, dan Juve akan memiliki kesempatan untuk mendominasi permainan nanti,” lanjutnya.

Empat musim belakangan, Milan nampaknya sulit bersaing dengan Juventus. Bianconeri sangat mendominasi Serie A dan berpeluang meraih gelar ke-4 Serie secara beruntutan.

4