Menurut eks dokter Chelsea, Eva Carniero saat ia berhadapan dengan Chelsea, utamanya Jose Mourinho dalam kasus beberapa waktu lalu, Eva menganggap FA tidak banyak membantunya.
Ia menuduh FA tidak pernah mengundang duduk perkaranya terkait kasus tersebut. "FA tidak memanggil saya sebagai saksi di kasus tersebut," kata Eva seperti dilansir Daily Mail.
Eva mengangkat kasus dengan Chelsea yang ia anggap sebagai bentuk pelecehan seksusal terhadap profesinya dan perempuan.
Eva menyebut ia sebagai seorang dokter tim juga pernah mendapat pelecehan seksual secara verbal kala Chelsea bertemu dengan West Ham United.
"Musim lalu saya mendapat pelecehan verbal saat berada di Goodison Park - markas West Ham United, saya ungkap hal itu ke umum dan FA hanya berkomunikasi dengan pers," kata Eva.
Kontan saja tuduhan ini membuat pejabat tinggi FA berang. FA justru mengeluarkan pernyataan menyerang balik Eva. Menurut FA, pihaknya telah berulang kali berupaya untuk menghubungi Eva melalui pengacaranya namun tidak ada respon.