Misteri Rene Louis Conrad, Mahasiswa yang Tewas Ditembak Usai Laga

Senin, 7 Desember 2015 17:49 WIB
Editor: Irfan Fikri
 Copyright:
Tertembus Peluru

Berdasarkan pengakuan Ganti Brahmana dalam sidang kasus ini, Rene diperlakukan seperti bola, dilempar kesana kemari oleh para taruna.  

Rene dikeroyok sampai terperosok di got depan asrama Gedung F, sekarang menjadi Plasa Telkom di depan Gerbang Depan ITB. Saat terperosok itulah, Rene ditembak dari atas, peluru menembus bahu dan bersarang di dadanya.

Para taruna itu karuan langsung panik dan segera membawa Rene pergi entah kemana. Siang itu menjadi hari yang kacau di ITB. Ganti Brahmana bersama teman-teman ITB mencari Rene ke RS Borromeus, rumah sakit lainnya, sampai ke kantor-kantor polisi, dimana hari itu balik mahasiswa menginterogasi polisi.

Sampai akhirnya mereka semua menemukan Rene yang sudah meninggal di sebuah kamar di Poltabes Bandung di jalan Merdeka. Jasad Rene berada dalam kondisi menyedihkan, dan hampir saja kantor itu dirusak oleh mahasiswa ITB. Seluruh rangkain peristiwa ini terjadi pada tanggal 6 Oktober 1970.

Penembakan Rene membangkitkan kemarahan di pihak mahasiswa. Terjadi unjuk rasa besar-besaran oleh mahasiswa di kota Bandung. Kendaraan-kendaraan umum dicegati dan bila ditemukan ada tentara di dalamnya, mereka akan diturunkan lalu diusir.

Markas polisi di Jalan Dago menjadi kosong karena semua polisinya menyembunyikan diri. Panser-panser yang dikerahkan untuk menghentikan kerusuhan ini pun tidak berdaya.

206