Pelatih anyar Persija Jakarta, Muhammad Zein Al Haddad telah menjalankan tugas pertamanya dengan baik. Ia berhasil membawa Persija menahan imbang tuan rumah Semen Padang, pada laga pekan ke-18 kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, di Stadion Haji Agus Salim, Sabtu (03/09/16) kemarin malam WIB.
Raihan tersebut tentu sedikit memberikan angin segar kepada Persija. Maklum saja, tim Oranye selalu kalah dalam dua pertandingan terakhir. Persija takluk atas PSM Makassar 0-1, dan Bali United FC 1-2.
Meski berhasil mempersembahkan satu poin, suporter setia Persija, The Jakmania menilai perjalanan pelatih yang kerap disapa Mamak itu masih sangat panjang.
"Pencapaian ini memang menjadi catatan prestasi untuk Mamak. Mencari pelatih itu sifatnya saling mencocokan. Semoga kali ini, Mamak cocok dengan Persija," ungkap Ketum Jakmania, Richard Achmad.
"Tapi tugas berat menanti Mamak. Dia harus bisa membawa Persija minimal ke papan tengah. Tapi yang paling utama, Mamak harus bisa menyamakan level semua pemain," lanjutnya.
Laga Semen Padang kontra Persija Jakarta.
Lebih lanjut, Richard mengatakan, pekerjaan rumah yang sesungguhnya untuk Mamak adalah harus berani keras. Dia harus bisa membentuk mental para pemain dengan semangat juang yang tinggi.
"Dia harus bisa menyamakan level, baik itu pemain Timnas, pemain bintang, atau pemain muda. Mamak harus membuat pemain bangga bermain di Persija, dan bermental baja," ujar Richard.