PES 2017 vs FIFA 2017: Adu Kece Game Sepakbola

Jumat, 23 September 2016 18:15 WIB
Penulis: Ivan Reinhard Manurung | Editor: Randy Prasatya
 Copyright:
Siapa yang Lebih Baik?

Berdasarkan pemaparan yang telah dijelaskan sebelumnya, baik FIFA 2017 maupun PES 2017 sama-sama memiliki keunggulannya masing-masing.

Bila Anda pengguna game yang mengutamakan grafis, maka FIFA 2017 bisa menjadi pilihan yang tepat. Pasalnya, dengan teknologi engine Frosbite yang mereka gunakan, tampilan pemain dan pola permainan mirip dengan aslinya.

Hanya saja, untuk bisa memainkan FIFA 2017 ini diperlukan komputer dengan spesifikasi-spesifikasi yang cukup tinggi. Berdasarkan info di salah satu situs game, untuk dapat memainkan game FIFA 2017, pengguna harus memiliki komputer yang memiliki RAM sebesar 4 GB.

Namun, bila anda menyukai tantangan dan permainan yang tidak membosankan, maka PES 2017 jadi pilihan. Hal itu didukung dengan penggunaan fitur adaptive AI, yang membuat pengguna game dituntut untuk tidak memainkan permainan yang monoton, sebab lawan akan dengan mudah menganalisa permainan anda dan bukan tidak mungkin, lawan justru berhasil meraih kemenangan.

1.4K