Tidak semua masyarakat Indonesia mengetahui bahwa tanggal 26 September diperingati sebagai Hari Statistik Nasional. Penetapan tanggal 26 September sebagai Hari Statistik Nasional sendiri berdasarkan surat nomor B.259/M.Sesneg/1996 pada 12 Agustus 1996.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, statistik adalah data yang berupa angka yang dikumpulkan, ditabulasi, digolong-golongkan sehingga dapat memberi informasi yang berarti mengenai suatu masalah atau gejala. Jadi pada dasarnya statistik adalah sebuah metode bagi kita untuk dapat memecahkan sebuah masalah dengan bantuan data-data berupa angka.
Statistik sendiri merupakan salah satu bagian penting dalam dunia olahraga, salah satunya adalah sepakbola. Melalui pendekatan ilmu statistik, para pelatih klub-klub besar dapat melakukan analisa tindakan yang perlu dilakukan agar timnya bisa meraih kemenangan.
Berikut INDOSPORT coba sajikan manfaat statistik dalam dunia sepakbola: