12 Tahun Sriwijaya FC, dari Persijatim Sampai Dapat Rekor MURI
Persijatim adalah sebuah klub asal Jakarta Timur yang berdiri tahun 1978. Pada tahun 2002, klub ini memiliki masalah finansial sehingga harus pindah markas ke Solo. Sejak saat itu, namanya berubah menjadi Persijatim Solo FC.
Namun, kondisi sepakbola Solo sendiri saat itu sedang mengalami 'mati suri' karena bubarnya Arseto Solo. Hal itu kemudian membuat kondisi Persijatim tidak kunjung membaik.
Dua tahun berada di sana, klub tersebut tidak mengalami perkembangan dan terancam gulung tikar.
Tetapi pemerintah provinsi (pemprov) Sumatera Selatan kemudian menyelamatkan nasib Persijatim. Saat itu, pemprov Sumsel berambisi mempunyai sebuah tim di divisi tertinggi sepakbola Indonesia. Lebih dari itu, mereka memiliki Stadion Jakabaring yang berkapasitas 40.000 orang.
Pemrov Sumsel kemudian mengakuisisi Persijatim, dan mengganti namanya menjadi Sriwijaya FC pada 23 Oktober 2004. Itulah momen kebangkitan klub tersebut.