12 Tahun Sriwijaya FC, dari Persijatim Sampai Dapat Rekor MURI
Laskar Wong Kito memulai kancah sepakbola turnamen profesional Indonesia musim 2004/05. Di tahun pertamanya, Sriwijaya FC tampil tidak begitu bagus dan hanya menduduki peringkat 9 Divisi Utama Liga Indonesia.
Tetapi mereka berhasil memperbaiki performa secara perlahan. Tiga tahun kemudian Sriwijaya mampu menduduki peringkat pertama wilayah barat Divisi Utama Liga Indonesia tahun 2007 dan menjadi juara.
Prestasi itu menjadi tanda kebangkitan Laskar Wong Kito. Sebab di tahun-tahun berikutnya, Sriwijaya kemudian menyabet berbagai gelar di kancah nasional.
Berikut ini sejumlah gelar yang sudah didapat Sriwijaya FC:
2008: Juara Liga Indonesia (ISL), dan Juara Piala Indonesia
2009: Juara Piala Indonesia
2010: Juara Piala Indonesia, Juara Community Shield, dan Juara Inter Island Cup
2011: Juara Bintang Babel Cup
2012: Juara Liga Indonesia (ISL), Juara Inter Island Cup, dan Juara Perang Bintang