153.5K
Ini 8 Suporter Paling Fanatik di Sepakbola Indonesia
LA Mania (Persela Lamongan)
LA Mania terbentuk pada tahun 2001. LA Mania berdiri atas bentukan kelompok-kelompok fans klub yang berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut, di antaranya Lamongan Fans Club (LFC), Alex Fans Club, dan sejumlah kelompok suporter lainnya.
Ketika itu, kelompok suporter Persela bersatu usai tim kesayangannya melaju ke Divisi I Liga Indonesia. LA Mania selalu setia menemani Laskar Joko Tingkir hingga masuk ke kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia pada tahun 2007 hingga saat ini di Gojek Traveloka Liga 1.
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Sesi latihan Persela Lamongan.LA Mania pernah dinobatkan sebagai suporter terbaik ISL musim 2008-2009. Saat ini, LA Mania memiliki hampir 86 koordinator wilayah di seluruh Indonesia, khususnya wilayah Jawa Timur. LA Mania berada di Jalan Lamongrejo No.01 Lamongan.