Manajemen Persiba Balikpapan dalam waktu dekat bakal mengirim surat ke PT. Liga Indonesia Baru agar Stadion Batakan bisa verifikasi tahap awal. Hal tersebut seperti disampaikan Sekretaris Umum Persiba Balikpapan, Irvan Taufik.
Pasalnya Manajemen Persiba berharap, dalam waktu dekat, Anmar Almubaraki dkk sudah bisa kembali bermarkas di Balikpapan. Mengingat, akan sangat sulit bagi Beruang Madu jika harus menjadi tim musafir.
“Jadi dalam waktu dekat kami akan mengirim surat ke PT Liga untuk melakukan verifikasi awal stadion. Karena kita memang berencana segera pindah ke Balikpapan kalau stadion itu rampung (Juni 2017),” kata Irvan Taufik.
“Kita sih prinsipnya begitu sudah oke (bisa digunakan) H-14 pertandingan sudah bisa pindah. Kalau bisa di sini (Batakan) kenapa harus di sana (Malang).”
Hanya saja keinginan manajemen Persiba kemungkinan bisa terganjal. Syarat utama bisa menggunakan Stadion Batakan adalah adanya serah terima dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Balikpapan ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Balikpapan.
Sebelumnya Kepala BPKAD Kota Balikpapan Madram Muchyar mengatakan, sebagai syarat administrasi, stadion di Batakan itu bisa digunakan jika sudah dilakukan serah terima aset dari Dinas PU Balikpapan ke BPKAD Kota Balikpapan.
Sementara kemungkinan bakal dikenakan tarif sewa jika menggunakan stadion Batakan, Irvan Taufik mengaku belum mengetahuinya. Namun dia memastikan, Persiba akan mengikuti semua aturan yang ada.
“Kita ikuti aturan Pemerintah Kota, jadi kalau itu memang aturan ya harus dijalankan. Tapi kita lihat seperti apa nilai sewanya. Karena saya juga belum tahu,” tandasnya.