Tanda Pagar (Tagar) #IwanOut membahana di jejaring media sosial Twitter setelah pelatih Iwan Setiawan dikabarkan mengacungkan jari tengah ke arah Bonek, ketika bus Persebaya akan keluar dari markas Martapura FC, Stadion Demang Lehman, Minggu (30/04/17).
@emosijiwakucom tidak ada pelatih yang seperti itu,sudh cukup,wktunya berbenah.tanggung jwab pelatih@persebayaupdate #iwanout#iwanout
— BONEK_Samarinda (@bonekSAMARINDA_) 30 April 2017
@emosijiwakucom tidak ada pelatih yang seperti itu,sudh cukup,wktunya berbenah.tanggung jwab pelatih@persebayaupdate #iwanout#iwanout
— BONEK_Samarinda (@bonekSAMARINDA_) 30 April 2017
Warganet pendukung Persebaya mengecam sikap Iwan yang dianggap terlalu banyak bicara namun tak kunjung memberikan prestasi bagi tim. Mereka mendesak pihak klub untuk memecat mantan pelatih Borneo FC, namun dibalas dengan reaksi keras dari Iwan.
Seperti dikabarkan Emosijiwaku.com, Iwan yang tak terima dengan protes Bonek terlihat emosi dan berusaha untuk mendatangi kerumunan Bonek untuk menantang berkelahi, saat keluar dari Stadion Demang Lehman, Minggu (30/04/17).
Beruntung, para pemain Persebaya beserta tim ofisial yang dibantu oleh aparat keamanan berhasil melerai perkelahian dengan menarik tubuh besar Iwan, dan membawanya masuk ke dalam bus tim.
Ribuan Bonek disebutkan sengaja datang ke Martapura untuk memberikan dukungan langsung kepada Persebaya agar meraih kemenangan. Maklum pada pekan sebelumnya, Persebaya hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Madiun Putra.
Namun usaha mereka berujung kekecewaan setelah Persebaya ditaklukkan 1-2 oleh Martapura FC di pekan kedua Liga 2 Grup 5 dan terpuruk di dasar klasemen sementara.