Alami Gangguan Kejiwaan, Lennon Banjir Dukungan

Jumat, 5 Mei 2017 00:39 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Jan Kruger/Getty Images
Lennon meryakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang Stoke City Februari tahun lalu. Copyright: © Jan Kruger/Getty Images
Lennon meryakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang Stoke City Februari tahun lalu.

Mantan pemain Tottenham Hotspur, Aaron Lennon dilarikan ke pusat rehabilitasi karena dikabarkan mengalami penyakit mental. Winger Everton itu 'ditemukan' di jalanan di Salford, Inggris.

Sebelum diangkut ke pusat rehabilitasi, pemain berusia 30 tahun itu dilaporkan terlibat keributan dengan orang lain. Polisi yang menerima laporan awalnya tidak tahu jika yang akan diamankannya adalah Lennon.

Mendengar kabar mengejutkan ini, beberapa pelaku sepakbola di Inggris langsung bergerak untuk memberikan dukungan. Tidak hanya dalam bentuk moral serta doa, Andrew Johnson, eks penyerang Crystal Palace dan Everton, berinisiatif untuk menggalang dana.

"Hingga saat ini, donasi saya melalui @MindCharity akan menyentuh 11.500 pounds untuk Aaron Lennon. Teruslah menyumbang teman-teman! Kami menerima semua pendonor," kata Johnson melalui akun Twitter @AndyJohnson08.

Aksi simpatik juga ditunjukkan oleh manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. Di saat dirinya tengah pusing memikirkan isu miring mengenai keretakan hubungannya dengan bek Kyle Walker, ia menyempatkan mengeluarkan sepatah dua patah kata demi kesembuhan Lennon.

"Kami turut sedih mendengar situasi yang dialami Aaron (Lennon), kami di sini semua mendoakan yang terbaik untuknya dan keluarganya agar diberikan ketabahan. Tottenham Hotspur tengah mengontak agennya untuk menentukan langkah kami berikutnya," kata Pochettino.

Jermain Defoe juga tak ingin ketinggalan memberikan doa dan dukungan kepada bekas rekannya di Spurs itu. Seakan tak memikirkan bahwa klubnya, Sunderland dipastikian terdegradasi ke kasta kedua musim depan, ia mendoakan yang terbaik kepada Lennon.

"Memikirkan kamu Aaron Lennon. Tetaplah kuat dan sampai berjumpa lagi. Tuhan memberkatimu," tulis eks striker West Ham United itu lewat jejaring media sosial Twitter.

566