Anies Baswedan dan Sandiaga Uno kembali memberikan perhatian kepada Persija Jakarta. Anies-Sandi, demikian panggilan keduanya mengucapkan harapannya terkait laga Persija Jakarta melawan Persela Lamongan.
Gubernur dan Wagub DKI Jakarta terpilih ini melantunkan doanya untuk laga yang digelar di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (10/05/17) ini. Hal tersebut disampaikan Anies dan Sandiaga dalam akun media sosial pribadinya masing-masing.
Selamat bertanding untuk @persija_jkt yang melawan Persela Lamongan. Semangat kami menyertai tim Macan Kemayoran. #Sajete #PersijaDay pic.twitter.com/oJlUt6Xv4n
— Anies Baswedan (@aniesbaswedan) 10 Mei 2017
Semangat bertanding utk Tim Macan Kemayoran, @Persija_Jkt melawan Persela Lamongan. Semoga dapat memenangkan laga ini.#Sajete #PersijaDay 👆 pic.twitter.com/tOjS6CqtFL
— Sandiaga S. Uno (@sandiuno) 10 Mei 2017
Hal ini merupakan bukti kecintaan Sandiaga terhadap klub kebanggaan masyarakat Jakarta ini. Sebelumnya, kedua calon pemimpin jakarta ini sempat menyiratkan keinginannya untuk dekat dengan Persija.
Bersama Anies Baswedan yang bakal menjadi tandemnya dalam memimpin Jakarta, Sandiaga menjanjikan akan membangun stadion mewah untuk Persija. Selain itu, keduanya juga sempat menyaksikan laga Persija saat menjamu Barito Putera, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.