Teka teki siapa yang akan melatih Lionel Messi dkk pada musim depan pun terjawab sudah. Mantan pelatih Athletic Bilbao, Ernesto Valverde, akan menjadi nakhoda pasukan La Blaugrana, menggantikan Luis Enrique.
Terpilihnya Valverde menjadi pelatih Barcelona dikabarkan langsung oleh Presiden La Blaugrana, Josep Maria Bartomeu. Dirinya menilai pelatih berusia 53 tahun itu memiliki pengalaman dalam hal kemampuan, mengambil keputusan dan pengetahuan dari visi dan misi Barcelona.
Ernesto Valverde is the new @FCBarcelona coach.
— FC Barcelona (@FCBarcelona) May 29, 2017
Welcome, Ernesto!#HolaValverde pic.twitter.com/XBjdEztHRe
“Valverde memiliki pengalaman dalam hal kemampuan melatih, mengambil sebuah penilaian, dan pengetahuan akan visi misi Barcelona,” ucap Bartomeu dalam konferensi pers di BarcaTV.
“Dia adalah tipikal pelatih pekerja keras. Dia gemar menggunakan teknologi dalam latihan dan suka mempromosikan para pemain muda,” tambahnya.
🔊 Bartomeu: "Ernesto Valverde will sign for two seasons with an option for a third". More details 👉 https://t.co/RVbnSgQ5nc pic.twitter.com/SYLb0gtd9q
— FC Barcelona (@FCBarcelona) May 29, 2017
Valverde nantinya akan memperkenalkan diri ke depan publik Camp Nou pada hari Kamis besok, waktu setempat. Mantan pemain Barcelona ini akan melatih skuat La Blaugrana selama dua musim lamanya, dan memiliki opsi perpanjangan tergantung pada kinerjanya.