Persijap Jepara resmi menunjuk Llano Mahardika sebagai General Manager tim musim ini. Penunjukan Llano dilakukan agar tata kelola klub berjuluk Laskar Kalinyamat itu lebih baik dari sekarang.
CEO Persijap Jepara, Esti Puji Lestari, mengatakan penunjukan Lano bukan tanpa alasan. Menurutnya, Lano memiliki pengalaman yang panjang dalam dunia persepakbolaan di Indonesia.
Lano tercatat pernah menjabat sebagai CEO Persebaya Surabaya beberapa tahun yang lalu. Perjalanannya bersama Baju Ijo terbilang cukup sukses baik dari segi permainan tim maupun dari segi bisnis. Tidak hanya itu Llano juga pernah menjabat sebagai staf Departemen Kompetisi di PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS).
Esti yakin ditunjukknya Lano bakal berdampak positif bagi Persijap Jepara. Esti berharap Persijap akan terus berkembang dan lebih profesional dibanding sebelumnya.
"Beliau berperan untuk menghubungkan investor yang akan masuk ke Persijap, dia juga bakal banyak membantu di bidang kepengurusan dan panpel," ucap Esti.
Sementara itu Llano mengaku sangat tertantang dengan posisi barunya di Persijap Jepara. Dia berjanji bakal membuat Persijap semakin matang dari sisi pengelolaan dan bisnis.
"Arahnya Persijap bisa menjadi klub yang mengorbitkan pemain masa depan bagi sepakbola Indonesia,” ujar Lano.
Dengan konsep pemain muda itu nantinya Persijap Jepara akan menjadi tim yang bisa bersaing di level atas sepakbola Indonesia.